Senin, 25 November 2013

Renungan Sebelum dan Sesudah Menikah

1. KETIKA AKAN MENIKAH
Janganlah mencari isteri, tapi carilah ibu bagi
anak-anak kita.
Jangan lah mencari suami, tapi carilah ayah
bagi anak-anak kita..
2. KETIKA MELAMAR
Anda bukan sedang meminta kepada orangtua
si gadis,tapi meminta kepada Allah melalui wali
sigadis.
3. KETIKA MENIKAH
Anda berdua bukan menikah di hadapan negara,
tetapi menikah di hadapan Allah.
4. KETIKA MENEMPUH HIDUP BERKELUARGA
Sadarilah bahwa jalan yang akan dilalui tidak
melalui jalan bertabur bunga, tetapi juga semak
belukar yg penuh kerikil dan duri.
5. KETIKA BIDUK RUMAH TANGGA OLENG
Jangan saling berlepas tangan, tapi sebaliknya
justru semakin erat berpegang tangan.
6. KETIKA TELAH MEMILIKI ANAK.
Jangan bagi cinta anda kepada suami/isteri
dan anak anda, tetapi cintailah isteri atau
suami anda100% dan cintai anak-anak anda
masing-masing 100%.
7.KETIKA ANDA ADALAH SUAMI
Boleh bermanja-manja kepada isteri tetapi
jangan lupa untuk bangkit
secara bertanggung jawab apabila isteri
membutuhkan pertolongan Anda.
8.KETIKA ANDA ADALAH ISTERI
Tetaplah berjalan dengan gemulai dan lemah
lembut, tetapi selalu berhasil menyelesaikan
semua pekerjaan.
9.KETIKA MENDIDIK ANAK
Jangan pernah berpikir bahwa orang tua yang
baik adalah orang tua yang tidak pernah marah
kepada anak, karena orang tua yang baik
adalah orang tua yang jujur kepada anak ..
10.KETIKA ANAK BERMASALAH
Yakinilah bahwa tidak ada seorang anak pun
yang tidak mau bekerjasama dengan orangtua,
yang ada adalah anak yang merasa tidak
didengar oleh orang tuanya.
11.KETIKA ADA PIL (Pria Idaman Lain)
Jangan diminum, cukuplah suami sebagai obat.
12.KETIKA ADA WIL (Wanita Idaman Lain)
Jangan dituruti, cukuplah isteri sebagai
pelabuhan hati.
13.KETIKA MEMILIH POTRET KELUARGA
Pilihlah potret keluarga sekolah yang berada
dalam proses pertumbuhan menuju potret
keluarga bahagia.
14.KETIKA INGIN LANGGENG DAN HARMONIS
Gunakanlah formula 7 K yaitu :
1. Ketakwaan
2. Kasih sayang
3. Kesetiaan
4. Komunikasi dialogis
5. Keterbukaan
6. Kejujuran
7. Kesabaran

Minggu, 24 November 2013

KETIKA DIRIMU DIABAIKAN

Ketika seuntai senyum tulusmu kepada
seseorang tak terbalaskan..
Yakinlah bahwa Allah akan selalu tersenyum
kepadamu.
Ketika tegur sapamu kepada seseorang tak
terjawabkan..
Yakinlah bahwa Allah akan selalu menyambut
sapaanmu.
Ketika kepercayaan yang engkau titipkan
kepada seseorang dikhianati..
Yakinlah bahwa Allah akan selalu menepati
janji-janji-Nya.
Ketika seberkas harapanmu kepada seseorang
disia-siakan..
Yakinlah bahwa Allah akan selalu bersama
dalam setiap langkahmu.
Dan ketika ungkapan kasih sayang sucimu
kepada seseorang terabaikan..
Yakinlah bahwa Allah akan memberimu
pengganti yang lebih baik di masa yang akan
datang.

Senin, 18 November 2013

Apakah TUHAN Benar-benar Ada? (3 Pertanyaan, 1 Jawaban )

Ada seorang pemuda yang lama sekolah di luar
negeri, ia telah kembali ke tanah air,
sesampainya di rumah ia meminta kepada
orang tuanya untuk mencari seorang guru
agama (ustadz)/siapapun yang bisa menjawab
3 pertanyaan darinya.
Akhirnya orang tua pemuda itu mendapatkan
orang tersebut.
Pemuda :: (Dengan nada sombong pemuda itu
bertanya) Anda siapa...?? Dan apakah bisa
menjawab pertanyaan saya...??
Ustadz :: Saya hanya hamba ALLAH & dengan
izinnya saya akan menjawab pertanyaan Anda.
Pemuda :: (Tetap dengan nada sombong) Anda
yakin....?? Sedang profesor & banyak orang
pintar saja tidak mampu menjawab pertanyaan
saya.
Ustadz :: Saya akan mencoba sejauh
kemampuan saya...!!
Pemuda :: Saya punya 3 buah pertanyaan...??
1. Kalau memang TUHAN itu ada, tunjukkan
wujud TUHAN kepada saya?
2. Apakah yang dinamakan TAKDIR...??
3. Kalau SETAN diciptakan dari api, kenapa
dimasukan ke neraka yang dibuat dari api,
tentu tidak menyakitkan buat setan, sebab
mereka memiliki unsur yang sama? Apakah
TUHAN tidak pernah berfikir sejauh itu?
Tiba-tiba pemuka agama tersebut menampar
pipi si pemuda dengan keras.
(sambil menahan sakit) si Pemuda berkata ::
Pemuda :: Kenapa...?? Anda marah kepada
saya...??
Ustadz :: Saya tidak marah...!!! Tamparan itu
adalah jawaban saya atas 3 buah pertanyaan
yang anda ajukan kepada saya...!!
Pemuda :: Saya sungguh-sungguh tidak
mengerti...??!!
Ustadz :: Bagaimana rasanya tamparan
saya...??!!
Pemuda :: Tentu saja saya merasakan sakit...!!
Ustadz :: Jadi Anda percaya bahwa sakit itu
ada...?!!
Pemuda :: Ya... Percaya...!!
Ustadz :: Tunjukan pada saya wujud sakit
itu...??!!
Pemuda :: Saya tidak bisa...!!
Ustadz :: Itulah jawaban pertanyaan pertama,
kita semua merasakan keberadaan TUHAN
tanpa mampu melihat wujudnya.
Ustadz :: Apakah tadi malam anda bermimpi
akan ditampar oleh saya..??!!
Pemuda :: Tidak...!!
Ustadz:: Apakah pernah terpikir oleh Anda akan
menerima sebuah tamparan dari saya hari
ini...??!!
Pemuda :: Tidak...!!
Ustadz :: Itulah yang dinamakan TAKDIR...!!
Ustadz :: Terbuat dari apakah tangan yang saya
gunakan untuk menampar anda...??!!
Pemuda :: Kulit...!!
Ustadz :: Terbuat dari apa pipi Anda...??!!
Pemuda :: Kulit...!!
Ustadz :: Bagaimana rasanya tamparan
saya...??!!
Pemuda :: Sakit...!!
Ustadz :: Walaupun setan terbuat dari api dan
neraka terbuat dari api, jika TUHAN
berkehendak, maka neraka akan menjadi tempat
menyakitkan bagi setan.
MASIHKAH ANDA MERAGUKAN KEHADIRAN
'TUHAN' DALAM HARI-HARI ANDA ?
Sampaikanlah kepada orang lain, maka ini akan
menjadi Shadaqah Jariyah pada setiap orang
yang Anda kirimkan pesan ini. Dan apabila
kemudian dia mengamalkannya, maka kamu
juga akan ikut mendapat pahalanya sampai
hari kiamat...

Sabtu, 02 November 2013

MASIH BERANIKAH ANDA BERPACARAN..??

Ada sebuah cerita, seorang kaka sedang
menasihati adiknya yang suka berpcaran..
“Dik, kalo kamu pacaran, terus
dipegang-pegang--, di raba-raba
tubuh sampai kesucianmu, terus kamu putus,
terus pacaran dan putus lagi.
begitu sampai masa nikah, kamu gak
boleh tersinggung ya kalo ditanya"Sayang,kamu
masih suci apa gak?
Suci dari sisa-sisa cinta kemarin”nah, kamu
mau jawabapa dik? Tapi kalo selama
kehormatanmu
terjaga, kamu akan jawab pertanyaan
suamimu dengan mantap, "kamu lah
yang pertama, pertama yang pernah melihat
dan menjamah tubuh serta kesucianku..”
Subhanallah, itulah jawaban terindah
yang ingin di dengar para calon/suami. Karena
manusia tidak sempurna Dik,
setiap manusia butuh yang spesial,
bukan bekas pakai walaupun cuma di
pegang-pegang.
Misalkan kamu pilih-pilih laptop ditoko
elektronik terbagus, terkeren dan paling
mentereng , kamu pasti gak mau
bawa pulang laptop yang udah
kebanyakan di pegang-pegang
pengunjung, Apalagi yg prnah di cobain
pengunjung ! Nah, makanya Mblo jangan
biarkan
kehormatanmu sebagai gadis suci
ternodai ya

Kamis, 24 Oktober 2013

MAKNA SAKINAH MAWADDAH WARAHMAH

SAKINAH, ialah ketika kita melihat kekurangan pasangan namun mampu menjaga lidah untuk tidak mencelanya.

MAWADDAH, ialah ketika kita mengetahui kekurangan pasangan namun mampu memilih untuk menutup sebelah mata atas kekurangannya dan membuka mata yang lain untuk berfokus pada kelebihannya.

Sedangkan RAHMAH itu ialah, ketika kita mampu menjadikan kekurangan pasangan sebagai ladang amal untuk diri kita.

Rabu, 23 Oktober 2013

KAPAN MAU MELAMAR SAYA ?

Saat ada seorang lelaki yang dekat denganmu,
lalu ditanya, "Kapan mau melamar saya ?"
Jawabannya macem-macem:
"Kita kan baru setahun kenalan, belum terlalu
mengenal kamu dan keluarga".
Alasan klasik, ngapain aja setahun Masbro?
Emangnya mau 8 semester, keburu diwisuda
dong?
"Nanti ya, kalau saya udah sukses!"
Wah, ini sih lelaki yang AMBIGU. Sukses itu kan
definisinya luas, usia 40 tahun aja bisa belum
sukses tuh.. Udah End aja!
"Saya takut orang tua kamu nggak ngizinin aku
menikahi kamu!"
Dicoba aja belum! Gak gentle ah. Lelaki itu
pejuang cinta sejati dong!
"Aku mau memperbaiki diri dulu. Baru aku
nikahi kamu!"
Bagus sih, tapi kok masih jalan berdua, masih
smsan, masih teleponan. Bukannya baik itu di
mata Allah.
"InsyaAllah Mei"
Inget loh insyaAllah itu pasti. Jangan
insyaAllah Meibi yes, meibi no.
Kalau Mei nggak ngelamar juga, tinggalkan!
"Kita tunangan aja dulu ya, 2 tahun lagi baru
nikah!"
Hufhh.. Ini nih tipe lelaki "Pemancing Ikan".
Udah dapet ikannya, dibarin tersangkut di kail.
Dimasak kalau udah membusuk. Terus dia
seenaknya mancing ikan lain. Jangan percaya
MySist!
Lelaki yang berniat baik takkan
mempermainkan perasaanmu
Lelaki yang baik takkan menunda untuk
melamarmu
Lelaki yang baik berani mendatangi kedua
orang tuamu.

ANAK MUDA MASA KINI

Masalah Ciuman :
Nyium Kening PASRAH
Nyium Bibir NAMBAH
Nyium Leher BERGAIRAH
Nyium Dada MENDESAH
Giliran Nyium SaJadah Pada Ogah
Astagfirullah
~20 Ribu Keliatan Begitu Besar Bila Dibawa Ke
Kotak Amal
MasJid,Tetapi Begitu Kecil Bila di bawa Ke Mall
~30 Menit Terasa Lama Untuk Berdzikir, Tetapi
Begitu lama untuk
BERPACARAN
~Orang2 Berebut Paling depan untuk nonton
konser, tetapi
berebut saff plng belakang saat shalat nmr 1
~Kita bisa kirim ribuan SMS Mesra, tapi bila
kirim yg berkaitan
dengan ibadah mesti berpikir 2X
Allah Berfirman :
Jika engkau lebih mengerjar duniawi daripada
Mengejar dekat denganKu Maka Aku Berikan
tapi aku akan menjauhkan Kalian dari surga ku.

Selasa, 22 Oktober 2013

Memahami isi hati seorang Wanita

Wanita marah bukan berarti ia pemarah
melainkan hatinya tengah terluka.
Wanita yang cenderung diam bukan berarti
iaegois dan cuek atau acuh tak acuh melainkan
diam lebih baik darinya.
Ketika Hati wanita tersakiti mungkin susah di
gambarkan dengan apapun namun hancurnya
hati wanita.
Ketika tersakiti lebih dari sekedar gelas yang
terjatuh dari atas menara "Prakk".
Ketika hati wanita tersakiti tak banyak yang
dapat ia lakukan yang ia tahu hanyalah setetes
air mata membasahi pipinya. yang ia tahu
hanyalah dadanya terasa sesak yang ia tahu
hanyalah Sebuah tanda Cinta-Nya.
Jika kau ingin mengenggam nya maka
genggamlah dengan halus jika kau ingin
melepaskan nya, maka lepaskanlah dengan
perlahan karna ia adalah makhluk yang sangat
rapuh.
jika di ibaratkan kaca maka jangan terlalu
kasar membersihkan nya karna ia akan menjadi
buram jika kau meletakan nya.
jangan kau banting karna ia akan pecah
begitupun hati wanita.

Senin, 21 Oktober 2013

♥♥ 6 FAKTA (Alm.) "UJE DALAM MEMPERLAKUKAN ISTRINYA ♥♥

1.abi selalu menggandeng tangan istrinya saat
berjalan, jikapun 1 tangan jg tak ϐίșά
menggandeng krn suatu hal, Abi sll meminta
istrinya yg menggandeng tangannya. Alasannya
dia bertanggung jawab atas jalan istrinya
supaya selalu aman
2. Abi selalu mencium kening istrinya disaat2
tertentu, sebelum & sepulang bekerja, sesudah
sholat, sebelum ϑάπ sesudah tidur. Alasannya
sebagai tanda bahwa dialah pelindung &
penenang istrinya agar istrinya selalu merasa
nyaman.
3. Abi tidak pernah berteriak pd istrinya,
alasannya suara ƔªйǤ keras ϑӛЯЇ suami utk
istrinya adalah cambuk yang menyakitkan
4. Abi tdk prnah mencela dan memaki istrinya
sebesar apapun kesalahan yang diperbuat
alasannya makian dan celaan bukan kata yang
bijak mengajarkan kebenaran
5. Abi selalu memeluk ϑάπ membelai istrinya
jika istrinya berbuat salah, alasannya mulut
ϑάπ perbuatan istri adalah tanggung jawab
suami, bila istri sampai tidak terkontrol itu
adalah salah suami, sebab itu dia selalu
memeluk dan membelai istrinya sambil berkata
"maafkan Abi, lain kali jangan kamu ulangi
kesalahan itu lagi, jadilah istri yang soleha ϑάπ
baik, salahkan Abi saja"
6. Abi selalu bangun sebelum dan berangkat
tidur setelah istrinya, alasannya
kewajibannyalah utk melindungi hidup istrinya
dimulai saat bangun tidur dan sampai αƙαn
tidur, itulah janji suami pd istrinya.
Fakta ini kayaknya HARUS dibaca para suami
bukan hanya yang muslim tapi untuk semua
suku, ras dan agama, karena bisa membuka
hati suami. Dijamin suami jά̲̣̥ϑï terhormat dan
istri αƙαn menjadi lebih menghargai dan sayang
sama suami. Pepatah mengatakan, hati wanita
αƙαn luluh jika disiram dengan air dingin
daripada menyiramnya dengan minyak panas,
karena pada dasarnya mereka butuh perhatian
dan kasih sayang.

Selasa, 15 Oktober 2013

PERJANJIAN MEJA PENGANTIN

CALON ISTRI: "Sebelum engkau jadi suamiku,
maukah kau berjanji tentang sesuatu
kepadaku?"
CALON SUAMI: "Janji tentang apa?"
CALON ISTRI: "Berjanjilah, bila kita punya anak
nanti, senakal dan sebandel apapun, semarah
dan sejengkel apapun dirimu, berjanjilah...
Untuk tidak memukul anakmu di kepalanya!"
CALON SUAMI: "Baiklah.. Aku berjanji."
CALON ISTRI: "Terima kasih."
CALON SUAMI: "Tapi bolehkah aku tahu apakah
alasannya..?"
CALON ISTRI: "Aku ingin kau selalu ingat
janjimu, untuk mendidik anak-anakku nanti
dengan baik, sopan, disiplin dan bijaksana.
Tanpa adanya kekerasan dan kesewenang-wena
ngan.
Jadi hati-hatilah mendidik putra putriku nanti.
Manakala kau memukul, maka pukullah di
bagian kaki jangan bagian kepala. Apabila kau
memukul anakmu di bagian kepala, sama
artinya kau berhadapan dengan aku. Kau
memukul anakku di kepala, maka jatuhlah talak
1."
CALON SUAMI: "Baiklah, aku akan pegang
janjiku padamu."
CALON ISTRI: "Ketahuilah, di kepala ada banyak
sel dan saraf. Manakala kau pukul kepalanya,
atau kau jewer kupingnya, maka putuslah
beberapa sel penting di kepalanya. Ada sel
yang berhubungan dengan kecerdasan, IQ,
kearifan, kesopan santunan, keberanian, sosial
dan lain-lain. Coba perhatikan..
Banyak anak depresi karena dipukuli ortunya.
Banyak anak jadi brutal karena sering dipukuli
bapaknya. Banyak anak jadi bodoh karena
dijewer kupingnya. Banyak anak cenderung
penakut karena sering dibentak-bentak
ortunya."
CALON SUAMI: "Ok Ok aku paham. Intinya,
jangan ada kekerasan dalam pendidikan anak-
anak kita nanti."
CALON ISTRI: "Yups, Yang ada adalah latihan
kemandirian dan kedisiplinan, karena kekerasan
bukanlah kedisiplinan, melainkan arogans dan
penyaluran amarah belaka."

Selasa, 08 Oktober 2013

Tingginya Biaya Pernikahan Membuatku Putus Asa

Setiap pasangan kekasih yang saling mencintai
pasti menginginkan sebuah pernikahan.
Pernikahan adalah satu komitmen besar yang
dilakukan oleh sepasang kekasih dalam
mengikat cinta mereka. Seringkali setiap
pasangan menginginkan satu pernikahan
mewah seperti dalam dongeng. Pernikahan
dalam dongeng ini memang membutuhkan
biaya yang tidak sedikit. Keinginan ini berujung
petaka ketika seorang pria memutuskan bunuh
diri karena merasa tidak sanggup membiayai
pernikahannya.
Sofyan dan Nengtias adalah sepasang kekasih
yang sudah lama saling mencintai. Sofyan
sangat mencintai Nengtias dan selalu
menginginkan yang terbaik untuk Nengtias.
Nengtias-pun demikian, dia sangat mencintai
Sofyan. Nengtias sangat merasa bahagia ketika
Sofyan melamar dirinya. Tanpa ragu Nengtias
menyetujui lamaran tersebut. Hati wanita mana
yang tidak senang ketika orang yang
dicintainya membalas perasaannya dan ingin
mengarungi biduk rumah tangga berdua
dengannya. Mereka berdua sangat bahagia
dengan hal ini.
Tanggal pernikahan sudah ditentukan.
Rencananya mereka akan melangsungkan
pernikahan setelah Hari Raya Idul Adha
berlangsung di Jakarta. Seperti pasangan
lainnya yang akan melangsungkan pernikahan.
Mereka berdua-pun sibuk mempersiapkan apa
saja yang nantinya diperlukan dalam
pernikahan mereka.
Sofyan seringkali mengeluh tentang biaya
pernikahan yang begitu mahal. Gaji yang pas-
pasan dan biaya hidup yang tinggi kerap
membuatnya pusing dan bingung tentang
pernikahan ini. Sebagai pria dia merasa
bertanggung jawab atas biaya pernikahan ini.
Entah bagaimana ceritanya, Sofyang yang
masih berusia 22 tahun tiba-tiba ditemukan
meninggal di kamar kontrakannya di Tanah
Abang Jakarta. Dilansir oleh merdeka.com
Sofyan diduga bunuh diri dengan menggantung
dirinya di kontrakannya. Dia merasa putus asa
tidak bisa membiayai pernikahannya dengan
Nengtias dan tidak sanggup mengecewakan
kekasihnya itu sehingga dia memilih untuk
mengakhiri hidupnya.
Wanita mana yang tidak hancur hatinya ketika
calon suaminya memilih mengakhiri hidupnya
sebelum hari pernikahan tiba. Sofyan sempat
mengirimkan sebuah pesan pendek kepada
Nengtias sebelum mengakhiri hidupnya.
'Yayang makasih ya atas semuanya kasih
sayang ayang yg telah diberikan sama aku. I
Love U'.
Sebaris pesan singkat tersebut mengiringi
kepergian Sofyan.
Setiap hal pasti terjadi karena sebuah alasan.
Kadang sebagai manusia kita kerap kali sedih
dan marah ketika kita tidak mendapatkan apa
yang kita inginkan. Namun jangan jadikan hal
tersebut sebagai alasan untuk berputus asa.
Jadikan semua itu sebagai motivasi untuk
bangkit dan meraih keinginan kita. Ketika kita
berusaha dengan sepenuh hati kita, maka tidak
ada yang akan ada hasil sia-sia.

Sabtu, 05 Oktober 2013

Janji Allah Itu Pasti.

RAHASIA SURAT YASSIN AYAT KE 58
Barang siapa yang membaca YAASIN
sepenuhnya dan pada ayat ke 58 surah tersebut
'SALAAMUN QAULAN MIN RABBIN RAHIM'
diulang sebanyak 7 kali untuk 7 niat baik, In
shaa Allah dengan izin Yang Maha Esa dan
Maha Kuasa, semua hajat kita akan dikabulkan.
Jika boleh niatkan sebegini:
1) YA-ALLAH YA-RAHIM, ampunkan dosa-
dosaku dan saudara-maraku
2) YA-ALLAH YA-RAHMAN, kurniakan aku
isteri, suami, anak-anak yang soleh dan
mencintai islam
3) YA-ALLAH YA-RAZZAK, kurniakan aku rezeki
yang berkat, kerja yang baik dan berjaya
didunia dan akhirat
4) YA-ALLAH YA-JABBAR, makbulkan hajat
penghantar maklumat yang aku dapat ini
5) YA-ALLAH YA-MUTAQABBIR, jauhkan aku
dari sifat khianat dan munafiq dan miskin
6) YA-ALLAH YA-WADUUD, kurniakan aku dan
seluruh umat Muhammad yang beriman
kesihatan zahir batin
7) YA-ALLAH YA-ZALJALA LIWAL IKRAM,
makbulkanlah semua hajatku, dan redhaikanlah
aku.....

Selasa, 01 Oktober 2013

NOMER NOMER DARURAT !

Nomer nomer darurat !
Segera hubungi ketika :
- Anda Sedih ... Al Quran 2 : 25
- Anda Berdosa...Al Quran 39 : 53
- Anda mencari teman... Al Quran 2 : 257
- Anda mencari kedamaian... Al Quran 5 : 16
- Anda tertekan... Al Quran 13 : 28
- Anda mencari cinta dan ktenangan..Al Quran
30 : 21
- Anda merindukan teman....Al Quran 50 : 16
- Anda merasa tak di hargai.... Al Quran 76 : 22
- Anda merasa seperti pecundang...Al Quran
12 : 87
- Anda merasa butuh jaminan ganda..Al Quran
15 : 43
- Anda butuh pembebasan diri dari
ketakutan..Al Quran 3 : 135
- Anda bosan kesusahan /kesulitan...Al Quran
94 :5
-Ada orang sombong yang menantang anda...
Al Quran 25 : 63

15 Keistimewaan Bersedekah

Bismillahir-Rahmaanir-Rahim ...
Sahabatku, Sedikitnya ada 15 Keistimewaan
yang diberikan Allah kepada ahli sedekah :
1. Para Malaikat sentiasa berdoa supaya
ditambahkan rezeki kepada pemberi sedekah ..
2. Merupakan kemenangan atas syaitan ..
3. Memadam kemurkaan Allah SWT ..
4. Merupakan penyembuh segala penyakit ..
5. Menjaga kehormatan dan martabat ..
6. Memperbaiki amalan kita sebelum mati ..
7. Pelindung dari api neraka ..
8. Mendapat perlindungan utama dari Allah
SWT ..
9. Memberi keberkahan kepada pemilik harta ..
10. Melembutkan hati yang keras ..
11. Menyamankan dalam kubur dan memadam
api dalam kubur ..
12. Menghapuskan segala kesalahan,
menghapuskan segala dosa ..
13. Menolak bala dan melindungi pemberi
sedekah serta ahli keluarga dari bala bencana ..
14. Mengatasi segala persoalan hidup ..
15. Calon-calon ahli surga ..
... Sesungguhnya sedekah sangat dahsyat
efeknya bagi para pelakunya .. baik di dunia
maupun di akherat ... marilah kita semua
sama2 berusaha keras menjadi ahli sedekah
yang ikhlas karena Allah semata ...
... Semoga tulisan ini dapat membuka pintu
hati kita yang telah lama terkunci ..
Ya Allah...
Limpahkanlah rizkimu pada kami di hari ini,
dan hari - hari yang akan datang..
Mudahkanlah langkah kami untuk menggapai
pintu rizki-Mu,
Ya Allah...
Limpahkanlah ampunan-Mu jikalau kami salah
dalam melangkah,
Tegurlah kami dengan kuasa-Mu,
Wahai Yang Maha Membolak-balikkan hati,
Tetapkanlah hati kami dalam agama-Mu,
Kabulkanlah segala doa kami,
Berikanlah kami ridho-Mu agar kami dapat
berkumpul besama para kekasih-Mu di syurga
nanti,
Aamiin

Minggu, 29 September 2013

''ANAKMU MENGENALKAN SIAPA DIRIMU...!!

1.Jika anakmu BERBOHONG,itu karena engkau
MENGHUKUNYA terlalu BERAT.
2.Jika anakmu TIDAK PERCAYA DIRI,itu karena
engkau TIDAK MEMBERI dia SEMANGAT
3.Jika anakmu KURANG BERBICARA,itu karena
engkau TIDAK MENGAJAKNYA BERBICARA
4.Jika anakmu MENCURI,itu karena engkau
TIDAK MENGAJARINYA MEMBERI.
5.Jika anakmu PENGECUT,itu karena engkau
selalu MEMBELANYA.
6.Jika anakmu TIDAK MENGHARGAI ORANG
LAIN,itu karena engkau BERBICARA TERLALU
KERAS KEPADANYA.
7.Jika anakmu MARAH,itu karena engkau
KURANG MEMUJINYA.
8.Jika anakmu SUKA BERBICARA PEDAS, itu
karena engkau TIDAK BERBAGI DENGANNYA.
9.Jika anakmu MENGASARI ORANG LAIN,itu
karena engkau SUKA MELAKUKAN KEKERASAN
TERHADAPNYA.
10.Jika anakmu LEMAH,itu karena engkau
SUKA MENGANCAMNYA.
11.Jika anakmu CEMBURU,itu karena engkau
MENELANTARKANNYA.
12.Jika anakmu MENGANGGUMU,itu karena
engkau KURANG MENCIUM & MEMELUKNYA
13.Jika anakmu TIDAK MEMATUHIMU,itu
karena engkau MENUNTUT TERLALU BANYAK
padanya.
14.Jika anakmu TERTUTUP,itu karena engkau
TERLALU SIBUK.
SUBHANALLAH...
Itulah bagian terkecil dari kebesaran ALLAH
untuk kita. ALLAH Maha Besar. Dan ALLAH
tidak segan menunjukkan siapa diri kita dengan
mencerminkan anak kita. Maka dari itu,
berubahlah menjadi pribadi yang baik, bertakwa
kepada ALLAH, dan takut kepada-Nya. Dan
bimbing anak kita agar dia menjadi generasi
penerus bangsa, penerus dakwah, dan penerus
sebagai doa jariyah buat kita kelak.
Semoga ALLAH perkenankan kita untuk
mendapatkan anak yang sholeh sholeha. Dan
yang belum punya anak, semoga ALLAH beri
segera anak yang sholeh sholeha. Dan yang
belum menikah, Semoga ALLAH memberikannya
jodoh dan segera dimantapkan hati untuk
menikah dengan pasangan yang dikehendaki.
Aamiin
(Cantumkan jika ada doa khusus, agar kami
para jamaah bisa mengaminkannya)
Silahkan Klik Like dan Bagikan di halamanmu
agar kamu dan teman-temanmu senantiasa
istiqomah dan bisa meningkatkan
ketakwaannya kepada ALLAH SWT.

Senin, 23 September 2013

Khasiat surat yasin

Rasulullah S.A.W. telah bersabda yang
bermaksud: “Bacalah surah Yasin karena ia
mengandungi keberkatan.” yaitu:
1. Apabila orang lapar membaca surah Yaasin,
ia boleh menjadi kenyang.
2. Jika orang tiada pakaian boleh mendapat
pakaian.
3. Jika orang belum berkahwin akan mendapat
jodoh.
4. Jika dalam ketakutan boleh hilang perasaan
takut.
5. Jika terpenjara akan dibebaskan.
6. Jika musafir membacanya, akan mendapat
kesenangan apa yang dilihatnya.
7. Jika tersesat boleh sampai ke tempat yang
ditujuinya.
8. Jika dibacakan kepada orang yang telah
meninggal dunia, Allah meringankan siksanya.
9. Jika orang yang dahaga membacanya,
hilang rasa hausnya.
10.Jika dibacakan kepada orang yang sakit,
terhindar daripada penyakitnya.
11.Rasulullah S.A.W bersabda: “Sesungguhnya
setiap sesuatu mempunyai hati dan hati al-
Quran itu ialah Yasin. Sesiapa membaca surah
Yasin, nescaya Allah menuliskan pahalanya
seperti pahala membaca al-Quran sebanyak 10
kali.”
12.Sabda Rasulullah S.A.W lagi: “Apabila
datang ajal orang yang suka membaca surah
Yasin pada setiap hari, turunlah beberapa
malaikat berbaris bersama Malaikat Maut.
Mereka berdoa dan meminta dosanya
diampunkan Allah, menyaksikan ketika
mayatnya dimandikan dan turut
menyembahyangkan jenazahnya.”
13.Malaikat Maut tidak mahu memaksa
mencabut nyawa orang yang suka membaca
Yaasin sehingga datang Malaikat Redwan dari
syurga membawa minuman untuknya. Ketika
dia meminumnya alangkah nikmat perasaannya
dan dimasukkan ke dalam kubur dengan rasa
bahagia dan tidak merasa sakit ketika
nyawanya diambil.
14.Rasulullah S.A.W bersabda selanjutnya:
“Sesiapa bersembahyang sunat dua rakaat
pada malam Jumaat, dibaca pada rakaat
pertama surah Yaasin dan rakaat kedua
Tabaroka. Allah jadikan setiap huruf cahaya di
hadapannya pada hari kemudian dan dia akan
menerima suratan amalannya di tangan kanan
dan diberi kesempatan membela 70 orang
daripada ahli rumahnya tetapi sesiapa yang
meragui keterangan ini, dia adalah orang-orang
yang munafik.
Begitu banyak khasiat dan kebaikan yang bakal
kita perolehi melalui bacaan surah Yasin,
seperti yang telah disebut seperti di atas Yasin
umpama hati kepada al-Quran. Sudah
semestinya salah satu cara untuk mendekatkan
diri kepada seseorang pastinya melalui hati,
oleh itu marilah kita mendekatkan diri kita
kepada Allah S.W.T. melalui ibadah dan bacaan
Yasin. InsyaAllah

Senin, 16 September 2013

... Kenapa Aku Bertemu Dia? ...

Bismillah ... Allah memilihkan jodoh yang
terbaik buat kita.
Memang ALLAH sengaja menemukan kita
dengan orang yang salah supaya apabila kita
bertemu jodoh yang sebenar, masih ada rasa
syukur kita pada ketentuan-NYA.
Memang ALLAH sengaja menemukan kita
dengan orang yang salah supaya kita dapat
menjadi penilai yang baik.
Memang ALLAH sengaja menemukan kita
dengan orang yang salah supaya kita sedar
bahwa kita hanyalah makhluk yang senantiasa
mengharapkan pertolongan ALLAH.
Memang ALLAH sengaja menemukan kita
dengan orang yang salah supaya kita dapat
KASIH SAYANG YANG TERBAIK, KHAS UNTUK
DIRI KITA.
Memang ALLAH sengaja menemukan kita
dengan orang yang salah supaya kita sadar
bahwa ALLAH MAHA PEMURAH & PENYAYANG
karena mengingatkan kita bahwa dia bukanlah
pilihan yg hebat untuk kita dan kehidupan kita
pada masa depan...
Memang ALLAH sengaja menemukan kita
dengan orang yangg salah supaya kita dapat
mengutip pengalaman yang tak semua orang
berpeluang untuk mengalaminya.
Memang ALLAH sengaja menemukan kita
dengan orang yang salah supaya kita jadi
MANUSIA YANG HEBAT JIWANYA.
Memang ALLAH sengaja menemukan kita
dengan orang yang salah supaya kita lebih
faham bahwa CINTA YANG TERBAIK HANYA
ADA BERSAMA ALLAH.
memang ALLAH sengaja menemukan kita
dengan orang yang salah supaya kita LEBIH
MENGENALI KEHIDUPAN YANG TAK
SELAMANYA KEKAL...
Dalam hadits Abu Hurairah disebutkan bahwa
Rasulullah n bersabda:
ﻻَ ﻳَﻔْﺮَﻙْ ﻣُﺆْﻣِﻦٌ ﻣُﺆْﻣِﻨَﺔً ﺇِﻥْ ﻛَﺮِﻩَ ﻣِﻨْﻬَﺎ ﺧُﻠُﻘًﺎ ﺭَﺿِﻲَ ﻣِﻨْﻬَﺎ ﺁﺧَﺮَ
“Janganlah seorang mukmin membenci seorang
mukminah, jika ia tidak suka satu tabiat/
perangainya maka (bisa jadi) ia ridha (senang)
dengan tabiat/perangainya yang lain.” (HR.
Muslim)
Ingatlah bahwa Allah Subhanahu wa Ta’ala
telah berfirman,wanita yang baik untuk laki-laki
yang baik, begitupun juga sebaliknya :
ﺍﻟْﺨَﺒِﻴﺜَﺎﺕُ ﻟِﻠْﺨَﺒِﻴﺜِﻴﻦَ ﻭَﺍﻟْﺨَﺒِﻴﺜُﻮﻥَ ﻟِﻠْﺨَﺒِﻴﺜَﺎﺕِ ﻭَﺍﻟﻄَّﻴِّﺒَﺎﺕُ
ﻟِﻠﻄَّﻴِّﺒِﻴﻦَ ﻭَﺍﻟﻄَّﻴِّﺒُﻮﻥَ ﻟِﻠﻄَّﻴِّﺒَﺎﺕِ
“Wanita-wanita yang keji adalah untuk laki-laki
yang keji, dan laki-laki yang keji adalah buat
wanita-wanita yang keji (pula), dan wanita-
wanita yang baik adalah untuk laki-laki yang
baik dan laki-laki yang baik adalah untuk
wanita-wanita yang baik (pula)…” (Qs. An–Nur:
26).
PERCAYALAH sesungguhnya ALLAH malu untuk
menolak permintaan hambaNYA yang menadah
tangan meminta dengan penuh pengharapan
HANYA kepadaNYA...
Yakinlah dengan do'a kita :
ﺍﺩْﻋُﻮﺍ ﺍﻟﻠَّﻪَ ﻭَﺃَﻧْﺘُﻢْ ﻣُﻮﻗِﻨُﻮﻥَ ﺑِﺎﻹِﺟَﺎﺑَﺔِ ﻭَﺍﻋْﻠَﻤُﻮﺍ ﺃَﻥَّ ﺍﻟﻠَّﻪَ ﻻَ
ﻳَﺴْﺘَﺠِﻴﺐُ ﺩُﻋَﺎﺀً ﻣِﻦْ ﻗَﻠْﺐٍ ﻏَﺎﻓِﻞٍ ﻻَﻩٍ
“Berdoalah kepada Allah dalam keadaan yakin
akan dikabulkan, dan ketahuilah bahwa Allah
tidak mengabulkan doa dari hati yang lalai.
( HR. Tirmidzi)
Jika setiap orang memahami hal ini, maka
tentu ia akan terus banyak berdo’a dan banyak
memohon pada Allah. Karena setiap do’a yang
dipanjatkan pasti bermanfaat. Segala sesuatu
yang Allah karuniakan, itulah yang terbaik.
Semoga Allah memilihkan / memberikan jodoh
yang barokah buat kita semua.
ﺁﻣﻴـــــــــــــــــــﻦ ﻳَﺎ ﺭَﺏَّ ﺍﻟْﻌَﺎﻟَﻤِﻴْﻦ

"AGAR ALLAH MENGGERAKKAN HATI JODOH KITA"

Ya Allah Ya Tuhanku..
Jika pendampingku telah Engkau persiapkan.
Gerakkan hatinya untuk menuju hatiku.
Pertemukanlah kami dalam sebaik-baiknya
pertemuan untuk menuju Ridha-Mu.
Karena Engkaulah yang berhak atas hati
hamba-Mu.
Dan Engkau jualah yang punya Kuasa
membolak-balikkannya.
Ya Rabb Yang Maha Pengasih..
Jika dia jauh dekatkanlah.
Eratkan hati kami dalam ikatan karena-Mu.
Tautkan hatiku dengan hatinya yang sama-
sama mengharap & mendamba sebuah
keinginan menuju ridha-Mu.
Ya Allah Pemilik cinta sejati.
Jika cintaku Engkau ciptakan untuk dia.
Tabahkan hatinya.
Teguhkan imannya.
Tegarkan penantiannya.
Ya Allah Sang Pemilik Hati
Jika hatiku Engkau ciptakan untuk dia.
Penuhi hatinya dengan Kasih-Mu.
Terangi langkahnya dengan Cahaya-Mu.
Limpahkan kelapangan di Qalbunya dengan
kesabaran.
Temani dia dalam kesepian.
Ya Allah Yang Maha Penyayang..
Tiada tempat untukku bersandar Selain pada-
Mu.
Kutitipkan cintaku pada-Mu untuknya.
Kutitipkan sayangku pada-Mu untuknya.
Kutitipkan rinduku pada-Mu untuknya.
Mekarkan cintaku bersama cintanya.
Satukan hidupku dan hidupnya dalam Cinta-
Mu.
Ya Allah Yang Maha Penolong..
Kuyakin bila saatnya sudah menghampiri.
Pasti kebahagiaan itu akan aku dapati.
Mohon beri aku kekuatan dan kesabaran dalam
penantianku.
Ya Allah..
Kirimkan dia yang dapat membawa kebaikanku.
Baik bagi duniaku, akhiratku dan Agamaku.
Agar kami sama-sama berjamaah untuk tetap
Menuju-Mu.
Bimbinglah hati kami.
Kuatkan hati kami.
Penuhilah dengan Rahmat serta Kasih Sayang-
Mu.
Aamiin Ya Rabbal 'Alamin.

Minggu, 18 Agustus 2013

... PARAS AYU MU DI FACEBOOK ...

Untuk kita renungkan Saudari Muslimahku....
Ukhti fillah..
Benarlah engkau sangat mempesona, pesonamu
selalu mampu merobohkan akal para ikhwit
(ikhwan genit) bahkan para laki-laki yang ingin
menjaga pandangannya yang sela...lu beredar
di facebook.
Kau sangat tahu, beratus-ratus bahkan beribu-
ribu laki-laki dipertemanan Facebook mu
menatapmu dengan kagum atas kecantikan
wajahmu yang tanpa malu-malu lagi kau
tampakkan seluruh cahaya wajahmu. Apakah
engkau bangga dengannya ?? bangga karna kau
Bak Artis yang dipuja puji kecantikannya??
lantas kau kemanakan rasa malu mu ukhti ??
Ukhi fillah..
Kecantikanmu sungguh mempesona, tak ada
yang mampu menyangkal itu. Sungguh
kecantikanmu adalah Anugrah Terindah, namun
pantaskah engkau pamerkan kecantikanmu
demi ikhwit-ikhwit yang berkeliaran di
Facebook ??
Apa yang engkau maksudkan dengan
kecantikan sebagai bagian yang harus kau
tampakkan pada mereka ?? Apa tujuanmu yaa
ukhti ??
Ukhti fillah..
Sadarkah engkau, banyak ikhwit berkeliaran.
Dengan kau pamerkan paras ayumu, kau justru
menggoda mereka untuk merayumu. Ada yang
terang-terangan menggodamu dengan berkata
hal yang tak pantas untuk kemuliaanmu.. ”
Ukhi, kau cantik sekali, mau kah menemani
mimpi-mimpiku “..Pantaskah ??
Atau kau justru senang dengan kenistaan
mereka yang merendahkan izzah dan iffahmu
meskipun hanya di dunia maya ?? atau justru
kau bangga dengan rayuan-rayuan mereka yang
menggugah selera nafsu mereka ??
Ukhti fillah..
Aku tahu kau tetap menjaga auratmu, jilbabmu
yang menutup seluruh bagian yang harus
tertutup rapat. Namun kau lupa, ‘pose’ mu
mengundang decak kagum ikhwit untuk terus
memandangmu dan menggodamu bahkan
mengundang tertawaan syetan yang berhasil
merubuhkan pesonamu.
Lalu apa arti jilbabmu kalo kau enggan untuk
menjaganya dari serbuan para ikhwit, justru kau
senang memamerkannya. Apakah kau lupa ada
ratusan muslimah yang foto nya disalah
gunakan, bahkan fotonya di edit menjadi foto
yang vulgar.
Siapa yang hendak kau salahkan ?? mereka
para pengedit foto ?? Tidak..itu tidak mungkin.
Karna sesuai peraturan di dunia maya, semua
foto yang sudah masuk ke dunia maya adalah
hak milik semua orang. Mereka bebas men’
save ‘ dan meng’ edit ‘ fotomu. Apakah kau
mau menjadi salah satu korban muslimah dari
kekejian ikhwit dunia maya ??
Ukhti fillah..
Karna ku sayang padamu, kau tetap lah
saudariku. Tak pantaslah aku membiarkanmu
tetap dalam jalur yang membuatmu makin
terpuruk.
Karna ku sayang padamu, kau tetap lah
saudariku. Kau lah muslimah yang seharusnya
menjadi contoh orang-orang disekitarmu untuk
tetap istiqomah dalam kebenaran.
Karna ku sayang padamu, kau tetap lah
saudariku. Nanti akan datang seorang laki-laki
mulia yang hanya dia lah yang kau halal kan
melihat paras ayumu, tentu laki-laki mulia itu
hadir karna kau menjaga kemuliaanmu.
Karna ku sayang padamu, kau tetap lah
saudariku.
Maka jagalah Paras Ayumu..'

Senin, 05 Agustus 2013

RAHASIA SURAH AL-FATIHAH

(1) - AL-FATIHAH Baca 14 kali sebelum
tidur : Suami dan anak-anak akan mengingati
kita selalu
(2) - AL-FATIHAH Baca 41 kali tiup dalam
air dan minum serta buat air mandian:Melepas
--kan rasa sakit dalaman
(3) - AL-FATIHAH Baca 7 kali dan usap di
kepala setiap pagi dan sekali sebelum
tidur.Kepada orang berpenyakit mental
(4) - AL-FATIHAH Baca 3 kali tiup dalam
segelas air- minum dan baca sambil mengusap
kawasan yang rasa sakit.Sakit yang keterlaluan
(5) - AL-FATIHAH Baca 7 kali dan sapu /
usap ke atas kepala bayi yang suka menangis
pada malam hari atau pada bila-bila masa
(6) - AL-FATIHAH Baca 3 atau 7 kali,
gunakan ibu jari dan tekan di langit-langit,
(Mulut) kemudian sapu kepada tempat yang
sakit ; Luka berdarah, sengat lebah, jari
terkepit di pintu
Note : BACALAH DALAM KEADAAN KHUSYUK,
TAWAKAL KEPADA ALLAH DAN NIATLAH
DENGAN JUJUR, INSYA-ALLAH IANYA
MERUPAKAN PENAWAR YANG TERBAIK
KEPADA SEMUA

Minggu, 04 Agustus 2013

64 kata mengucapkan hari idul fitri..

01. =>>
Mbah MARIJAN pancen ROSO
jare wingi ketiban KLOPO tp yo ra
Po2”senajan RIYOYO kurang SEDINO
“sedoyo LEPAT lan SALAH KULO
nyuwun PANGAPURO
02. =>>
Saat berlebih, ingatlah mereka yang dalam kekurangan. Saat gembira
ingatlah mereka yang berduka dan menderita. Dalam ketulusan, mari
kita sebarkan senyum, saling memaafkan, sebagai bukti syukur kita
kepadaNya. Selamat Idul Fitri 1 Syawal 1434 H.
Mohon maaf lahir dan bathin.
03. =>>
Karena KeagunganMu jua, tercurah hidayahMu kepada ummatMu yang
sungguh-sungguh menjalankan ibadah untuk meraih kemenangan
Ramadhan suci. Selamat Idul Fitri, mohon maaf lahir dan bathin.
04. =>>
Ketika hati menjadi bersih, kebahagiaan hadir tanpa beban, tanpa
syarat. Setelah sebulan penuh menahan hawa nafsu dan cobaan,
lahirlah hati yang bersih dan suci. Dalam ketulusan, mari kita sebarkan
senyum, saling memaafkan, sebagai bukti syukur kita kepada-Nya.
Selamat Idul Fitri 1 Syawal 1434 H. Mohon maaf lahir dan bathin.
05. =>>
Just to say “sorry” for all mistake
thatr I ever done forgive me yaa? Hope
you have a great idul fitri.
06. =>>
Sepatu baru ada, celana baru ada, baju baru ada, kopiah baru juga ada.
Tapi, yang belum kupunya adalah maaf darimu… Selamat Idul Fitri,
mohon maaf lahir dan bathin…
07. =>>
Hati kadang tak sebening XL. Tak secerah Mentari dan Fren aku mohon
Simpati-mu untuk Bebaskan aku dari segala dosa. Selamat Idul Fitri,
mohon maaf lahir dan batin.
08. =>>
Kala lebaran, betapa aku merasakan nikmatnya makan ketupat. Tapi
akan lebih nikmat lagi, tentu ucapan memaafkan darimu, sobat! Selamat
lebaran, mohon maaf lahir dan bathin…
09. =>>
Kita pernah bersama dalam canda dan duka, adakalanya idah salah
berucap, mata salah memandang, hati salah menduga. Maka di hari
yang fitri ini, buka hati berikan maaf yang tulus. Maaf lahir dan bathin.
10. =>>
Selamat! Anda telah memenangkan tiket ke syurga dengan syarat
memaafkan kesalahanku. “Selamat Idul Fitri, mohon maaf lahir dan
bathin…”
11. =>>
Satukan hati, bulatkan tekad, ‘tuk meraih kemenangan di hari yang fitri.
Berikan aku sejuta maafmu. Met lebaran, ya!
12. =>>
Tiada kata yang lebih baik terucap dihari yang fitri selain “minal aidin
wal faidzin” mohon maaf lahir dan bathin.
13. =>>
Bila ada kata merangkai dusta, ada ucap berbunga lara, dan ada
langkah berbuah dosa, kumohon maaf yang sebesar - besarnya.
Selamat Idul Fitri, mohon maaf lahir dan bathin.
14. =>>
Seiring kumandang takbir di 1 Syawal, kumohon maaf darimu.
Keikhlasan untuk memaafkan merupakan sesuatu yang indah. Semoga
Allah SWT menerima semua amal ibadah kita. Selamat Idul Fitri, mohon
maaf lahir dan bathin.
15. =>>
Ketika khilaf berlabuh di jiwa akal pun terombang-ambing, kesalahan
koyakkan hati, pikiran beku dalam nafsu dan emosi. Selamat Idul Fitri,
mohon maaf lahir dan bathin.
16. =>>
Jika hati sejernih air, jangan biarkan ia keruh. Jika hati seputih awan,
jangan biarkan ia mendung. Jika hati seindah bulan, hiasi ia dengan
iman. Maaf untuk semua kesalahan. SELAMAT IDUL FITRI, MINAL AIDIN
WAL FAIDZIN.
17. =>>
Agungkan kebesaranNya.. Syukuri ampunannya.. Lapangkan hati di hari
nan fitri. Selamat idul fitri, mohon maaf lahir dan bathin.
18. =>>
Taqoballah mina wa minkum. Selamat
hari raya idul fitri. Mohon maaf lahir dan
bathin.
19. =>>
Hari kemenangan telah tiba.. Gema takbir pun dikumandangkan. Walau
mata tidak saling menatap, tangan tidak berjabat, Dari lubuk hati yang
dalam mengucapkan "Selamat Idul Fitri, Minal aidin wal faidzin, mohon
maaf lahir dan bathin."
20. =>>
Andai tangan tak sempat berjabat,
setidaknya kata-kata masih dapat
terungkap.. Selamat hari raya Idul Fitri,
mohon maaf lahir dan bathin.
21. =>>
Tiada pemberian terindah selain dimaafkan dan tiada perbuatan
termulia selain memaafkan, Selamat idul fitri 1434 H ya, mohon maaf
lahir dan bathin…
22. =>>
Berharap padi di dalam lesung.
Yang ada hanya rumpun jerami.
Harapan hati ingin bertatap langsung.
Yang terlayang hanya sms ini…
Minal aidin wal faidzin, mohon maaf lahir dan bathin.
23. =>>
Seiring gema takbir berkumandang,
terimalah niat suci ini untuk mengucap
mohon maaf lahir dan bathin.
24. =>>
Wishing you the light of faith, the warm
of home, the love of family… All the
deepest joys of ied, minal aidin wal
faidzin.
25. =>>
Hari kemenangan telah di pelupuk
mata.. Izinkan hari memohon maaf
dengan tulus atas segala salah dan
khilaf.. Taqoballah minna wa minkum..
Minal aidin wal faidzin, mohon maaf lahir
dan bathin.
26. =>>
Dosa laksana lentera di samudera kegelapan. Hari kemenangan segera
datang, maafkanlah segala khilaf dan dosa, agar bersih dalam
menyambutnya. Minal aidin wal faidzin, maaf lahir bathin…
27. =>>
Memaafkan kesalahan seseorang tentu
merupakan kebaikan. Aku mohon maaf lahir dan bathin atas segala
khilaf selama ini.
SELAMAT IDUL FITRI 1434 H…
28. =>>
For all bad things and mistake I’ve
ever done, let me ask your forgiveness
for those onres on a special day when
joy and happiness are around… Happy
Lebaran Day…
29. =>>
Selama sebulan kita berpuasa,,
Sekarang telah datang hari
kemenangan,, Apabila ada kesalahan
yang kurang berkenan di hati mohon
dimaafkan,, Minal aidin wal faidzin
mohon maaf lahir dan bathin.
30. =>>
Gajah mati meninggalkan gading,
harimau mati meninggalkan belang.
Tetapi manusia dinilai dari akal budi dan
perilakunya. Di saat ia tabah melawan
coba. Di saat kita ikhlas membagi hak
pada sesama. Selamat Idul Fitri.
31. =>>
Kedamaian, kegembiraan, kerukunan.
Saatnya mein.mbawa seluruh keluarga
berkumpul. Selamat Idul Fitri 1 Syawal
1434 H. Mohon maaf lahir dan batin
32. =>>
Taqobbalallaahu minna wa minkum. Wa siyamana wa siyamakum.
Taqobbal yaa karim.
Kullu amin wa antum fi khoir.
Selamat Hari Raya Idhul Fitri.
Mohon Maaf Lahir dan Batin.
33. =>>
Laysal 'aydi liman labisal jadiid, wa laakinnal 'aydi liman kaana
imaanuhu yaziid ~ Bukanlah Idul Fithri serba berpakaian baru, tetapi
Idul Fithri ialah bagi siapa yang bertambah imannya ~ Ja'alanallahu wa
iyyakum minal 'aidin wal faizin ~ Mohon maaf lahir dan batin.
34. =>>
Kata telah terucap, tangan telah tergerak, prasangka telah terungkap.
Tiada kata, kecuali “saling maaf” jalin ukhuwah & kasih sayang, raih
indahnya kemenangan hakiki,
Selamat Hari Raya Iedul Fitri.
35. =>>
Marilah Kita saling mengasihi & memaafkan
Ku tau kau telah banyak berbuat salah dan Dosa kepadaku, sering
meminjam duit n Ga ngembaliin, pake motor Ga pernah isi bensin, tapi
tak usah risau… Ku t`lah memaafkanmu.
36. =>>
Sepuluh jari tersusun rapi
Bunga melati pengharum hati
SMS dikirim pengganti diri
Memohon maaf setulus hati
Mohon Maaf Lahir Dan Batin
Met Idul Fitri
37. =>>
Sejalan dengan berlalunya Ramadhan ini
Kemenangan akan kita gapai
Dalam kerendahan hati ada ketinggian budi
Dalam kemiskinan harta ada kekayaan jiwa
Dalam kesempatan hidup ada keluasan ilmu
Hidup ini indah jika segala karena ALLAH SWT
Kami sekeluarga menghaturkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1434 H
Taqobalallahu minna wa minkum
Mohon maaf lahir dan bathin
38. =>>
Andai jemari tak sempat berjabat, andai raga tak dapat bertatap.
Seiring beduk yang menggema, seruan takbir yang berkumandang.
Kuhaturkan salam menyambut Hari Raya Idhul Fitri.
Maafkan atas segala kata serta khilafku yang membekas lara.
Mohon maaf lahir batin.
SELAMAT IDUL FITRI
39. =>>
Mawar berseri dipagi hari.
Pancaran putihnya menyapa nurani.
Sms dikirim pengganti diri.
SELAMAT IDUL FITRI.
MOHON MAAF LAHIR BATHIN.
40. =>>
Sebelum Ramadhan pergi.
Sebelum Idul fitri datang.
Sebelum operator sibuk.
Sebelum sms pending mulu.
Sebelum pulsa habis.
Dari hati ngucapin.
MINAL AIDZIN WAL FAIDZIN MOHON MAAF LAHIR DAN BATIN.
41. =>>
Jika HATI sejernih AIR, jangan biarkan ia KERUH.
Jika HATI seputih AWAN, jangan biarkan dia MENDUNG.
Jika HATI seindah BULAN, hiasi ia dengan IMAN.
Mohon Maaf Lahir Dan Batin
42. =>>
Menyambung kasih, merajut cinta.
Beralas ikhlas, beratap do'a.
Semasa hidup bersimbah dosa & khilaf.
Berharap dibasuh dengan saling maaf.
Selamat Idul Fitri
43. =>>
Mata sering salah melihat.
Mulut sering salah berucap.
Hati sering salah menduga.
Maafkan segala kekhilafan.
Mohon maaf lahir dan bathin.
Selamat hari raya Idul Fitri 1434H.
Maafin ya.
44. =>>
Melati semerbak harum mewangi.
Sebagai penghias di Hari Fitri.
SMS hadir pengganti diri.
Ulurkan tangan silaturahmi.
Selamat Idul Fitri
45. =>>
Sebelas bulan Kita kejar dunia.
Kita umbar napsu angkara.
Sebulan penuh Kita gelar puasa.
Kita bakar segala dosa.
Sebelas bulan Kita sebar dengki dan prasangka.
Sebulan penuh Kita tebar kasih sayang sesama.
Dua belas bulan Kita berinteraksi penuh salah dan khilaf.
Di Hari suci nan fitri ini, Kita cuci hati, Kita
buka pintu maaf.
Selamat Idul Fitri, mohon maaf lahir dan batin
46. =>>
Andai jemari tak sempat berjabat.
Jika raga tak bisa bersua.
Bila Ada kata membekas luka.
Semoga pintu maaf masih terbuka.
Selamat Idul Fitri
47. =>>
Faith makes all things possible.
Hope makes all things work.
Love makes all things beautiful.
May you have all of the three.
Happy Iedul Fitri.
48. =>>
Walopun operator sibuk n’ sms pending terus, Kami sekeluarga tetap
kekeuh mengucapkan Selamat Idul Fitri, mohon maaf lahir Dan batin
49. =>>
Bila kata merangkai dusta...
Bila langkah membekas lara…
Bila hati penuh prasangka…
Dan bila ada langkah yang menoreh luka...
Mohon bukakan pintu maaf yang selebar lebarnya…
Selamat Idul Fitri Mohon Maaf Lahir Batin
50. =>>
Fitrah sejati adalah meng-Akbarkan Allah..
Dan Syariat-Nya di alam jiwa..
Di dunia nyata, dalam segala gerak..
Di sepanjang nafas Dan langkah..
Semoga seperti itulah diri Kita di Hari kemenangan ini..
Selamat Idul Fitri Mohon Maaf Lahir Batin
51. =>>
Waktu mengalir bagaikan air.
Ramadhan suci akan berakhir.
Tuk salah yang pernah ada.
Tuk khilaf yang sempat terucap.
Pintu maaf selalu kuharap.
Met Idul Fitri
52. =>>
Walaupun Hati tak sebening XL Dan secerah MENTARI.
Banyak khilaf yang buat FREN kecewa, Kuminta SIMPATI-mu untuk
BEBAS kan dari ROAMING dosa. Dan Kita semua hanya bisa
mengangkat JEMPOL kepadaNya. Yang selalu membuat Kita HOKI
dalam mencari kartu AS Selama Kita hidup karena Kita harus FLEXIbel
Untuk menerima semua pemberianNya Dan menjalani MATRIX kehidupan
ini. Dan semoga amal Kita tidak ESIA-ESIA. Mohon Maaf Lahir Bathin.
53. =>>
Satukan tangan, satukan hati.
Itulah indahnya silaturahmi.
Di Hari kemenangan, kita padukan keikhlasan untuk saling memaafkan.
Selamat Hari Raya Idul Fitri.
Mohon Maaf Lahir Batin.
54. =>>
MTV bilang kalo mo minta maap ga usah nunggu lebaran.
Orang bijak bilang kerennya kalo minta maap duluan.
Ust. Jefri bilang orang cakep minta maap gak perlu disuruh.
Kyai bilang orang jujur ga perlu malu untuk minta maap.
Jadi karena merasa anak nongkrong yang jujur, keren, cakep dan baek.
Ya gw ngucapin minal aidzin wal faizin, mohon maaf lahir Dan batin
55. =>>
Dia Pergi dengan bersahaja.
Meninggalkan berkah & penampunan.
Meninngalkan jejak pahala.
Membawa mimpi surga!
SELAMAT IDUL FITRI, mohon maaf lahir & batin.
56. =>>
Satu yang pasti dalam hidup.
Kita akan kembali kepada-Nya.
Mumpung masih hidup.
Ayo sirahturahmi di hari yang fitri.
SELAMAT IDUL FITRI, mohon maaf lahir & batin.
57. =>>
Masa aktif Hidup anda hampir berakhir, saldo dosa anda makin
meningkat, di hari yang fitri ini raih kesempatan untuk meningkatkan
saldo Iman. Isi ulang dengan sirahturahmi. SELAMAT IDUL FITRI, mohon
maaf lahir & batin.
58. =>>
Terselip khilaf dalam candaku.
Tergores luka dalam tawaku.
Terbelit pilu dalam tingkahku.
Tersinggung rasa dalam bicaraku.
Hari kemenangan telah tiba.
Smoga segala dosa & kesalahan kita terampuni.
Mari bersama kita bersihkan dihari yang fitri.
SELAMAT IDUL FITRI, mohon maaf lahir & batin.
59. =>>
Takbir, tahmid, tahlil telah berkumandang.
Memecah keheningan malam, mengantar rasa syukur padaNya.
Esok pagi menyambut hari yang fitri, selamat hari lebaran 1434 H.
taqaballahu mina wa minkum, mohon maaf lahir dan batin.
60. =>>
Menjelang Lebaran, Sebelum Sinyal Hilang, Sebelum Operator Sibuk,
Sebelum SMS pending mulu, Saya mo ngucapin . Met Idul Fitri . Minal
Aidzin Wal Faidzin . Mohon Maaf Lahir dan Bathin
61. =>>
Tiada gembira yang menggelora.
Tiada senang yang mengangkasa.
Selain kita telah kembali pada fitrah dan ampunanNya.
Taqaballahu minna wa minkum, selamat Idul Fitri 1434 H, minal aidzin
wal faizin, mohon maaf lahir dan batin.
62. =>>
Beningkan hati dengan dzikir.
Cerahkan jiwa dengan cinta.
Lalui hari dengan senyum.
Tetapkan langkah dengan syukur.
Sucikan hati dengan permohonan maaf.
mEt hArI RaYa IduL fiTrI TaqobbaLallaHu minNa wA MinKuM Minal
AidziN WaL FaidziN Mhn MaaF LahiR n BaTiN “;)
63. =>>
Andai jemari tak sempat berjabat, andai raga tak dapat bertatap, seiring
bedug yang menggema, seruan takbir yang berkumandang, kuhaturkan
salam menyambut hari raya idul fitri, jika ada kata serta khilafku
membekas lara, mohon maaf lahir dan batin.
64. =>>
Ono kupat kecemplung santen.
Sedoyo lepat nyuwun pangapunten.
Lepet kupat jamur klopo.
Sedoyo lepat nyuwun pangapuro.

Senin, 29 Juli 2013

HATI KU NANGIS BACA KISAH INI

Sang Ibu
Seorang Ibu terduduk di kursi rodanya suatu
sore di tepi danau, ditemani Anaknya yang
sudah mapan dan berkeluarga.
Si ibu bertanya ” itu burung apa yg berdiri
disana ??”
“Bangau mama” anaknya menjawab dengan
sopan.
Tak lama kemudian si mama bertanya lagi..
“Itu yang warna putih burung apa?”
sdikit kesal anaknya menjawab ” ya bangau
mama?…”
Kemudian ibunya kembali bertanya
” Lantas itu burung apa ?” Ibunya menunjuk
burung bangau tadi yg sedang terbang…
Dengan nada kesal si anak menjawab “ya
bangau mama. kan sama saja!..emanknya
mama gak liat dia terbang!”
Air menetes dari sudut mata si mama sambil
berkata pelan..”Dulu 26 tahun yang lalu aku
memangku mu dan menjawab pertanyaan yg
sama untuk mu sebanyak 10 kali,..sedang saat
ini aku hanya bertanya 3 kali, tapi kau
membentak ku 2 kali..”
Si anak terdiam…dan memeluk mamanya.
Pernahkah kita memikirkan apa yg telah
diajarkan oleh seorang mama kepada kita?
Sayangilah Mama/Ibu-mu dgn sungguh2 krn
sorga berada di telapak kaki Ibu.
Mohon ampunan jika kamu pernah menyakiti
hati Ibumu.
Dan teruskan kepada Orang2 yg perlu membaca
renungan ini.
*Pernah kita ngomelin Dia ? ‘Pernah!’:s
*pernah kita cuekin Dia ? ‘Pernah!’>:/
*pernah kita mikir apa yg Dia pikirkan?
‘nggak!’:/
* sebenernya apa yg dia fikirkan ?
‘Takut’:(
- takut ga bisa liat kita senyum , nangis atau
ketawa lagi.
- takut ga bisa ngajar kita lagi
Semua itu karena waktu Dia singkat..
Saat mama/papa menutup mata. Ga akan lg
ada yg cerewet.
Saat kita nangis manggil2 dia , apa yg dia
bales ?
‘Dia cuma diam’:(
Tapi bayangannya dia tetap di samping kita
dan berkata : “anakku jangan menangis, mama/
papa masih di sini. Mama/papa masih sayang
kamu.”:(

Minggu, 28 Juli 2013

From A to Z

A : Accept
Terimalah Diri Anda sebagaimana adanya.
B : Believe
Percayalah terhadap Kemampuan Anda
untuk meraih apa yang Anda inginkan dalam
Hidup.
C : Care
Pedulilah pada Kemampuan Anda
meraih apa yang Anda inginkan dalam Hidup.
D : Direct
Arahkan pikiran pada hal-hal Positif yang
meningkatkan Kepercayaan Diri.
E : Earn
Terimalah Penghargaan yang diberi orang lain
dengan tetap berusaha menjadi yang Terbaik.
F : Face
Hadapi masalah dengan Benar dan Yakin.
G : Go
Berangkatlah dari Kebenaran.
H : Homework
Pekerjaan Rumah adalah langkah penting untuk
Pengumpulan Informasi.
I : Ignore
Abaikan celaan orang yang menghalangi jalan
Anda mencapai Tujuan.
J : Jealously
Rasa Iri dapat membuat Anda tidak menghargai
kelebihan Anda sendiri,
Jadi hindarilah.
K : Keep
Terus Berusaha walaupun beberapa kali Gagal.
L : Learn
Belajar dari Kesalahan
dan Berusaha untuk tidak mengulanginya.
M : Mind
Perhatikan Urusan sendiri
dan Tidak menyebar Gossip tentang orang lain.
N : Never
Jangan pernah Putus Asa.
O : Observe
Amatilah segala hal di sekeliling Anda.
Perhatikan, Dengarkan,
dan Belajar dari Orang lain.
P : Patience
Sabar adalah Kekuatan tak ternilai yang
membuat Anda terus Berusaha.
Q : Question
Pertanyaan perlu untuk mencari Jawaban yang
Benar dan menambah Ilmu.
R : Respect
Hargai Diri sendiri dan juga Orang lain.
S : Self Confidence, Self Esteem, Self Respect
Percaya diri, Harga diri, Citra diri,
Penghormatan diri membebaskan kita dari
saat-saat tegang.
T : Take
Bertanggung jawab pada setiap Tindakan Anda.
U : Understand
Pahami bahwa Hidup itu selalu ada Potensi
untuk naik
V : Value
Nilai Diri sendiri dan orang lain,
Berusahalah melakukan yang Terbaik.
W : Work
Bekerja dengan Giat,
Jangan lupa Berdoa.
X : X'tra
Usaha lebih Keras membawa Keberhasilan.
Y : You
Anda dapat membuat suatu yang berbeda.
Z : Zero
Selalu Ingat, Usaha Nol membawa hasil Nol pula.

Rabu, 24 Juli 2013

ARTI CINTA....

pakah telapak tanganmu berkeringat dan
jantungmu berdetak cepat saat berada di
dekatnya?
ITU BUKAN CINTA, ITU SUKA...
Apakah kamu tak bisa melepaskan pandangan
atau genggaman dari dirinya?
ITU BUKAN CINTA, ITU NAFSU...
Apakah kamu mengatakan padanya bahwa
setiap hari dialah satu2nya orang yang kamu
pikirkan?
ITU BUKAN CINTA, ITU DUSTA..
Apakah kamu menerima segala kesalahannya
dan kekuranganya karena itulah bagian dari
dirinya?
BARULAH ITU CINTA...
Apakah kamu memaafkanya dan bersedia tetap
bersamanya saat dia menyakitimu?
BARULAH ITU CINTA...
Apakah kamu tetap setia apapun yang terjadi
baik saat gembira maupun sengsara?
BARULAH ITU CINTA...

9 PENYEBAB SESEORANG MENDAPAT HIDAYAH ALLAH

Bismillahir-Rahmaanir-Rahim ...
1. Dia lahir dalam keluarga yang taat
beragama ..
Orang ini bernasib baik, karena dia mendapat
didikan secara langsung dalam suasana
kekeluargaan yang mendidik.
2. Dia yang diberi kesadaran & petunjuk ..
Dari kecil sudah menyukai kebaikan dan
kebenaran. Dia terus mencari dan mengamalkan
ilmu. Orang semacam ini amat sedikit, maka
mereka termasuk orang yang diberikan
anugrah.
3. Orang yang didalam perjalanan hidupnya
berjumpa golongan/kelompok yang aktif
mengamalkan syariat ...
Manakala dilihat kehidupan mereka begitu baik
dan berbahagia, lantas mengikuti dan
mencontoh golongan tersebut.
4. Orang yang senantiasa mencari kebenaran ...
Mereka orang yang senantiasa membaca,
mengkaji, membandingkan, dan melihat
berbagai macam ajaran dan ideologi. serta
bergaul dengan berbagai golongan tersebut,
maka akhirnya dia bertemu dengan kebenaran.
5. Orang yang mendapat pendidikan Agama ...
Mendengar ceramah, menghadiri majlis majlis
agama, maka dia akhirnya mendapat petunjuk
dari mengaji dan mendengar itu.
6. Orang yang diuji ...
Mungkin setelah kaya jatuh miskin, ditimpa
bencana, atau sakit. Maka dia sadar dan
insyaf. Lantaran itu dia kembali mendekatkan
diri kepada Tuhannya.
7. Orang yang Mendapat Kebenaran ...
Atas izin Allah, dia mengalami perjalanan
rohani, seperti melihat didalam mimpi adanya
alam barzakh, melihat orang orang di azab,
atau dia sendiri yang kena siksa. Bisa juga
Allah memperlihatkan kepadanya kekuasaan
Allah dengan memperlihatkan kejadian kejadian
yang ajaib, setelah itu dia kembali kepada
kebenaran dan bertobat.
8. Orang yang sadar setelah kehidupan
dunianya serba berkecukupan, tapi didalam
jiwanya kacau ...
Mereka mempunyai segalanya, harta, rumah
mewah dan lain-lain. Tapi kehidupan keluarga
senantiasa porak poranda tidak adanya kasih
sayang, dan jiwanya senantiasa sepi atau
kosong. Maka dia menjadi sadar, bahwa
kemewahan hidup itu tidak menjamin
kebahagiaan didunia, apalagi di akhirat.
9. Orang yang mendapat petunjuk karena ada
orang shaleh yang senantiasa bertaqwa
mendoakannya ...
Sebagaimana Sayidina Umar Al-Khattab
mendapat petunjuk karena doa doa Rasulullah
SAW.
… Semoga tulisan ini dapat membuka pintu hati
kita yang telah lama terkunci …

Sesungguhnya, PACARAN adalah sesuatu yang merugikan 'Terutama' bagi kaum wanita

Bagaimana tidak ?
Ketika sang kekasih berkata : “ SAYANG,
APAKAH KAU MENCINTAIKU..? KALAU CINTA,
MAUKAH KAU BERKORBAN
UNTUKKU? ”
Dan biasanya hati wanita yang lemah akan
berkata, : TENTU SAJAAKU MENCINTAIMU
SAYANG.
AKAN KULAKUKAN APAPUN TUK
MEMBUKTIKAN RASA CINTAKU..”
( Inilah awal dari BENCANA )
Dalam Pacaran, tidak mungkin kita akan
memilih tempat yang terang.
Saya yakin kalian akan memilih tempat yang
sepi dan gelap bahkan kalian akan jengkel
sekali jika pacar main kerumah dan orangtua
ikut nimbrung.
Pasti dengan berbagai cara kamuakan mengusir
secara halus orangtuamu agar tidak
mengganggu kencan..
Teman Teman, tidak taukah kalian bahwa
dalam kegelapanlah setan dan iblis
bersembunyi.
Iblis akan membisikkan rayuan yang maha
dahsyat tuk merobohkan iman kalian.
Orang yang memiliki tembok iman yang amat
kuat
dan sangat kokoh itu pun bisa hancur karena
godaan syetan.
Apalagi iman kita yang masih lemah bisa
hancur berkeping-kepin -g di buatnya.
Makanya kita harus berhati-hati dengan
kegelapan, tempat bersemayamnya bujuk rayu
syetan.
Iblis akan menjerumuskan kita ke jurang yang
paling hina dan terhina.
Hingga dalam usia muda, kamu sudah ternoda,
terluka, tercampakan, dan terhinakan ..
Ketika semua telah terjadi, ketakutan dan
penyesalan terlambat sudah.
Dengan penuh tanggung jawab palsu, seorang
lelaki akan berkata bahwa ia akan
mempertanggungj -awabkan perbuatannya
dan kelak akan menikahimu.
Kelak.
Tapi KALAU TERNYATA IA BUKAN JODOHMU ?
KESUCIAN TELAH HILANG. BUNGA TELAH
LAYU,
LALU ADAKAH YANG MASIH BISA KAU
BANGGAKAN KELAK?
BAGAIMANA JIKA KELAK SUAMIMU
MEMPERTANYAKAN KEPERAWANANMU?
BAGAIMANA ?
APAKAH KESUCIAN RAGA WAJIB DALAM
PERNIKAHAN YANG AGUNG ?
Banyak pernikahan yang abadi walau seorang
istri tidak SESUCI DRUPADI.
Semuanya TERGANTUNG NIAT ...
Niat pernikahanmu apa ?
Apakah hanya kenikmatan sesaatatau UNTUK
MENGGAPAI BAHTERA CINTA YANG BERBUAH
SYURGA ?
Jika pernikahan kamu niatkan KARNA ALLAH
SEMATA
maka kekurangan pasanganmu tak akan pernah
kau hiraukan.
Kau akan membimbingnya menuju kebaikan
dan cinta kasihmu tak akan pudar walau
kamu tau masalalunya yang kelam ..
CINTA ITU MEMBERI BUKAN MEMINTA.. ^_~

Rokok TIDAK BERBAHAYA!!!,

Banyak orang menghawatirkan bahaya rokok,tp
stlh diselidiki oleh bbrp pakar dlm bidangnya
tryt rokok itu sama sekali tidak berbahaya!
Ada sebuah the untold story yg membuka mata
dunia bhw rokok itu tidak berbahaya sama
sekali.
Berikut cuplikan-nya
Ada tiga orang pakar. Mereka selalu bersama
kemana saja.
Tapi ketiganya memiliki kesukaan beda.
.A. dr Jon Van Toncik (suka main perempuan).
B. dr Joni van Walker (suka minum minuman
keras).
C. dr Toni Tobacco (suka segala jenis rokok) .
Suatu hari mereka pergi ke dukun sakti. Lalu
mrk memilih sesuai kegemaran masing-masing.
Si A : ”Aku mau perempuan2 muda dr berbagai
bangsa+makanan minuman yg cukup. Letakkan
dlm gua tertutup dan jangan ganggu aku
selama 10 tahun”.dan sekejap mata jadi.
Si B: “Aku mau semua jenis arak dr slrh dunia
+bekal makanan yg cukup letakkan dlm gua
tertutup dan jangan ganggu aku selama 10
tahun”. Dan sekejap mata jadi.
Si C : ”Aku mau semua jenis rokok dari seluruh
dunia+ makanan yg cukup letakkan dlm gua
tertutup dan jangan ganggu aku selama 10
tahun”. Dan sekejap mata jadi
10 Tahun Kemudian, dukun sakti membuka
pintu gua masing2 sesuai perjanjian.
Ketika pintu Gua I dibuka,keluarlah si A, kurus
kering, berdiri pun tidak bisa karena lutut pd
goyang hampir lepas, sebab hari-harinya
dihabiskan hny memuaskan nafsu dgn
perempuan. Beberapa saat kmdn si A pun jatuh
ke tanah lalu mati
Pintu Gua II dibuka, maka keluarlah si B, perut
buncit dan mata merah krn hari-harinya
dihabiskan dg mabuk2an. dia terhuyung dan
jatuh ke tanah lalu mati
Pintu III dibuka,keluarlah si C, sehat walafiat
bahkan lebih sehat. dari 10 tahun lalu. dia
berjalan tegap ke arah dukun itu dan langsung
Menabok kepala sang dukun seraya berkata“
Dasar DUKUN GUOBLOOOKK!!! NGASIH ROKOK
KOREKNYA MANA???!
Catt :ROKOK TIDAK BERBAHAYA BAGI
KESEHATAN selama TIDAK ADA KOREKNYA” ({})
He..he..

Selasa, 23 Juli 2013

.. Kiamat Tidak Akan Terjadi Sebelum Hewan Buas dan Benda-benda Berbicara ... Bismillah ...

.Apakah ini akan terjadi?
Benar, dengan kekuasaan-Nya, binatang buas
dan benda-benda akan berbicara. Allah SWT
berfirman dalam Al-qur’an menjelaskan tentang
pengumpulan orang-orang musyrik dan kafir
pada hari kiamat :
… dan kami akan mengumpulkan mereka pada
hari kiamat (diseret) atas muka mereka dalam
keadaan buta, bisu, tuli …. (QS Al-Isra’: 97)
Para sahabat bertanya, “Wahai Rasulullah,
bagaimana mereka dikumpulkan dengan wajah
diseret?” Rasulullah saw menjawab,
“Sesungguhnya, yang menjalankan mereka di
atas kaki-kaki mereka kuasa untuk menjalankan
mereka di atas wajah-wajah mereka.”
Maksudnya adalah Allah SWT berkuasa atas
segala sesuatu. Jika Dia menghendaki sesuatu,
Dia tinggal berkata, “Jadilah maka jadilah ia.”
Tanda-tanda tersebut merupakan mukjizat dari
Allah SWT, seperti api yang keluar dari bumi
Hijaz atau ‘Adn, seluruh manusia dikumpulkan
di padang mahsyar, turun hujan dan petir,
penaklukan beberapa negara, terbitnya matahari
dari barat, asap yang menyelimuti bumi,
dabbah (binatang melata) yang keluar dari
bumi, dan tanda-tanda yang lain. Sedangkan,
kemungkaran, seperti pembunuhan, hilangnya
harta benda, perzinaan, dan perbuatan keji
merupakan perbuatan manusia sendiri karena
Allah SWT tidak menyuruh manusia untuk
berbuat maksiat, kufur, atau keji.
Dari Abu Sa’id Al-Khudri r.a. bahwa Rasulullah
saw. bersabda, “Demi jiwa Muhammad yang
jiwanya berada dalam genggaman-Nya, tidak
akan terjadi kiamat hingga binatang buas
berbicara kepada manusia dan seseorang diajak
berbicara
oleh ujung (siksa) cemeti dan tali sandalnya,
lalu memberitahukannya. Maka ambillah atau
lakukan apa yang akan dia lakukan nanti (HR
Ahmad, Ibnu Hibban, Hakim dan Tirmidzi).
Maksud dari hadits di atas adalah tidak setiap
binatang buas akan berbicara, tetapi hanya
sebahagian dan di tempat tertentu sehingga
manusia tahu kekuasaan Allah SWT. Mungkin
binatang buas akan berbicara kepada manusia
dan menghiburnya dengan apa yang telah
mereka lakukan . Hal ini diperkuat dengan apa
yang akan kita sebutkan nanti, yaitu tentang
keluarnya dabbah (binatang melata) yang
dapat berbicara kepada manusia yang telah
disebutkan dalam Al Qur’an. Mungkin juga
akan terjadi apa yang teleh disebutkan dalam
ayat dan hadits Rasulullah SAW.
Adapun siksa cemeti atau ujung cemeti akan
bebicara kepada manusia merupakan mukjizat
Allah SWT , begitu juga ,ketika ia dapat
memberitahukannya untuk melakukan hal
tersebut ketika tuan rumah dan kerabatnya
sedang pergi. Hadis ini menguatkan ayat Al
Qur’an bahwa kulit Bani Adam akan berbicara
dan bersaksi atas mereka pada hari Kiamat
nanti. Begitu juga dengan kesaksian tangan
dan kaki-kaki mereka atas apa yang telah
mereka perbuat di dunia. Hali ini akan dibahas
nanti ketika kita membicarakan penghitungan
(hisab) dan berhenti dihadapan Allah SWT
untuk diadili. Tanda-tanda yang telah
disebutkan di atas merupakan sebagian tanda
yang telah dekat dengan tanda-tanda kubra
yang akan terjadi secara berturut-turut. Dan
setelah semua tanda terjadi, diizinkanlah
terjadinya kiamat... Wallahu'alam bi Showwab.

Senin, 22 Juli 2013

HATI-HATI UPLOAD FOTO DI FACEBOOK ( Tolong jangan di abaikan begitu saja pesan ini )

Suatu peringatan sebenarnya bagi kita semua.
Mari kita renungkan bersama Pikirkan
bersama..
Jika suatu hari nanti kita mati, Akun facebook
ini hanya kita yang tau passwordnya.. Hanya
kita yang bisa acces.. … Dan.. Selepas kita
meninggal Apa yang terjadi pada akun fb
kita..??
Mungkin ada yang akan ucapkan takziah
Mungkin ada yang selalu menjenguk bagi obat
rindu Tetapi.. Sadarkah kita….?? Gambar-
gambar kita.. Akan terus membuat kita tersiksa
di Alam kubur.. Gambar2 yang tidak ditutupi
auratnya dengan sempurna Bagaimana
nanti…..?? Para lelaki terus menerus melihat.
Dan kadang ada gambar kita yang di tag-kan
ke teman2 kita Walaupun sudah bertahun-
tahun kita mati, gambar itu terus ada SAHAM
DOSA TERUS MENINGKAT… Bagaimana…??
Pernah berpikir tidak..?? Lengging dan jeans
ketat, bisakah menyelamatkan kita…?? Baju
yang tidak membalut aurat itu, bagaimana…??
mungkin kini kita masih merasa tak sabar ingin
berbagi cerita Dengan gambar- gambar yang
cantik Tempat-tempat yang sudah kita lewati di
muka bumi-NYA. Tapi di akhirat nanti Semua
itu tidak akan membawa arti Semua hanya
tinggal kenangan bagi yang masih hidup.. Di
alam kubur, semua itu tidak sedikitpun dapat
menyelamatkan kita. Mari kita bersama- sama
renungkan Saham dosa yang terus meningkat
walau setelah ketiadaan kita di muka bumi
Sampai kita di akhirat.
Tutupilah auratmu sebelum auratmu ditutupkan
Peliharalah dirimu sebelum dirimu di kafankan
Jagalah harga diri sebagai seorang muslim
sejati.. Mati itu pasti.. Persiapkan diri untuk
mati itu perlu.. ^.^ Semoga Allah swt ridho
dengan renungan ini.. Aamiin…
Ya Allah, janganlah engkau ambil aku serta
setiap orang yang Mengucapkan 'Aamiin'
terkecuali dalam keadaan Husnul khatimah..

... AMPLOP TITIPAN USTAD ...

Bismillahir-Rahmaanir-Rahim ... Peristiwa ini
saya alami sekitar tiga tahun yang lalu. Hanya
satu bulan setelah anak saya yang kedua lahir,
saya menganggur.
Perusahaan memberhentikan semua
karyawannya (termasuk saya) begitu saja,
tanpa memberikan pesangon sepeserpun.
Kehilangan pekerjaan, tidak punya tabungan
sama sekali, dan dengan orang anak yang
masih kecil, sesaat kehidupan kadang kala
seperti ingin berhenti.
Suatu pagi, ketika saya sedang menjemur
pakaian, itu (dengan mencuci tentunya)
merupakan pekerjaan saya pada pagi hari,
seorang gadis datang ke pekarangan rumah
kontrakan kami dengan tergopoh-gopoh.
Matanya berkaca-kaca dan ia bicara dengan
suara tangis yang tersendat, “Maaf Pak, saya
menganggu...” ujarnya, tanpa basa-basi, “Saya
berasal dari Cikampek dan saya hendak ke
Plered. Saya kehabisan ongkos. Kalau Bapak
berkenan saya ingin menjual kerudung yang
tengah saya pakai ini sama Bapak. Saya sudah
tidak punya uang lagi...”
Saya mengernyitkan kening. Bingung
bagaimana menanggapinya. Saya kemudian tak
urung memintanya untuk menunggu sebentar,
dan saya menemui istri di kamar yang tengah
menyusui bayi laki-laki kami. Saya terangkan
permasalahannya, dan kemudian bertanya
padanya, “Kita punya uang berapa lagi
sekarang?”
Istri saya menjawab, “Tinggal dua puluh ribu
lagi….”
Saya terdiam, namun kemudian berbicara
dengan suara sedikit serak. “Bagi dua ya. Kita
sedekahkan setengahnya…”
Istri saya setuju. Jauh di lubuk hati saya
berpikir keras, cukup apa kemudian Rp. 10 ribu
sisanya buat kami untuk kebutuhan satu hari
saja? Ada bayi dan seorang anak kecil, dan dua
orang dewasa di rumah ini yang perlu makan?
Tapi saya tidak berpikir panjang lagi.
Kemudian saya menemui gadis itu yang sudah
mencopot kerudungnya. “Berapa lagi yang
kamu perlukan untuk sampai ke Plered?” tanya
saya.
Jawabnya, “Sekitar Rp. 6000, Pak...”.
“Maaf, ini saya hanya punya segini, semoga
bisa bermanfaat…” ujar saya. Gadis itu
menyodorkan kerudungnya, “Ini kerudungnya,
Pak…”
Saya menggeleng, “Tidak. Kamu pakai kerudung
kamu lagi. Bantuan saya tidak ada apa-
apanya, hanya semoga saja bisa membantu
kamu, setidaknya untuk sampai ke Plered,
tujuan kamu…”
Gadis itu menangis lagi, “Terima kasih, Bapak.
Saya sudah sejak dari tadi, sudah sejak dari
jalan besar sana meminta bantuan, tapi tidak
ada yang mau menolong saya… Terima kasih,
Bapak…”
Gadis itu permisi. Saya melanjutkan kembali
menjemur pakaian dengan otak yang berpikir
keras. Uang Rp. 10.000 yang tertinggal
bersama kami mungkin akan dibelikan tahu,
telur 2, dan sebungkus mi instan.
Saya berkata kepada istri saya. “Kamu sama si
Teteh (anak perempuan saya yang pertama
yang masih berumur 3 tahun) makan sama
telur dan tahu. Biar saya makan sama mi
saja…”
Istri saya menukas, “Tapi Ayah kan sudah
makan mi instan selama tiga hari ini berturut-
turut…”
Saya tersenyum, “Untuk periode sekarang,
sepertinya nggak apa-apalah dulu. Yang
penting kamu sama si Teteh jangan sampai
kekurangan gizi dulu…”
Istri saya terdiam, kembali tenggelam menyusui
anak kami yang kedua.
Sisa hari itu dilalui dengan biasa saja.
Malamnya, saya harus pergi ke pengajian yang
letaknya sekitar 4 kilo dari rumah. Saya tidak
menggunakan angkot ketika itu karena uang
yang tertinggal hanya Rp. 2000 lagi dan saya
tinggalkan bersama istri.
Seusai pengajian, ustad yang mengisi
pengajian menghampiri saya. “Ini ada titipan
dari seseorang…” seraya menyodorkan sebuah
amplop. Saya gelagapan, “Dari siapa ya Ustad?
Dan titipan apa ini?”
Ustad tersenyum, “Sepertinya uang. Siapa yang
memberikannya, tidak perlulah tahu. InsyaAllah,
halal dan thoyyib. Katanya ini hanya hadiah
saja…”
Saya tidak berkata apa-apa lagi. Di sisi lain
saya merasa berat, namun saya juga merasa
bersyukur masih ada yang memperhatikan
kondisi keluarga saya ketika berada dalam
kesulitan. Saya mengucapkan terima kasih dan
meminta Ustad untuk menyampaikannya
kepadanya.
Di jalan, saya membuka amplop itu ternyata
memang berisi uang Rp. 300.000! Subhanallah,
itu jumlah yang sangat banyak buat saya. Saya
belikan istri martabak telur kesukaan istri dan
ketika sampai ke rumah, kami menyantapnya
bersama, sementara anak-anak sudah terlelap.
Istri saya berujar lirih, “Allah selalu akan
mengganti sekecil apapun kebaikan yang kita
lakukan. Mungkin ini berkah dari sedekah tadi
pagi yang Ayah berikan …”

KETIKA SYETAN TAKUT MENGGODA HAMBANYA...

Seorang pria bangun pagi2 buta untuk sholat
subuh di Masjid.
Dia berpakaian, berwudhu dan berjalan menuju
masjid.
ditengah jalan menuju masjid, pria tsb jatuh
dan pakaiannya kotor. Dia bangkit,
membersihkan bajunya, dan pulang kembali
kerumah. Di rumah, dia berganti baju,
berwudhu, dan, LAGI, berjalan
menuju masjid.
Dalam perjalanan kembali ke masjid, dia jatuh
lagi di tempat yg
sama! Dia, sekali lagi, bangkit, membersihkan
dirinya dan kembali
kerumah.
Dirumah, dia, sekali lagi, berganti baju,
berwudhu dan berjalan
menuju masjid. Di tengah jalan menuju masjid,
dia bertemu seorang pria yg memegang lampu.
Dia menanyakan identitas pria tsb, dan pria itu
menjawab "Saya
melihat anda jatuh 2 kali di perjalanan menuju
masjid, jadi saya
bawakan lampu untuk menerangi jalan anda.'
Pria pertama mengucapkan terima kasih dan
mereka berdua berjalan ke masjid.
Saat sampai di masjid, pria pertama bertanya
kepada pria
yang membawa lampu untuk masuk dan sholat
subuh bersamanya.
Pria kedua menolak.
Pria pertama mengajak lagi hingga berkali2
dan, lagi, jawabannya
sama.
Pria pertama bertanya, kenapa menolak untuk
masuk dan sholat. Pria kedua menjawab Aku
adalah Setan (devil/ evil)
Pria itu terkejut dengan jawaban pria kedua.
Setan kemudian menjelaskan,
"Saya melihat kamu berjalan ke masjid, dan
sayalah yg membuat
kamu terjatuh. Ketika kamu pulang ke rumah,
membersihkan badan dan kembali ke masjid,
Allah memaafkan semua dosa2mu.
Saya membuatmu jatuh kedua kalinya, dan
bahkan itupun tidak
membuatmu merubah pikiran untuk tinggal
dirumah saja, kamu tetap memutuskan kembali
masjid.
Karena hal itu, Allah memaafkan dosa2 seluruh
anggota keluargamu.
Saya KHAWATIR jika saya membuatmu jatuh
untuk ketiga kalinya,
jangan2 Allah akan memaafkan dosa2 seluruh
penduduk desamu,
jadi saya harus memastikan bahwa anda
sampai dimasjid dgn selamat.." Jadi saudara-
saudari ku yang dimuliakan Allah Ta'ala,
jangan pernah biarkan Setan mendapatkan
keuntungan dari
setiap aksinya.
Jangan melepaskan sebuah niat baik yg hendak
kita lakukan karena kita tidak pernah tau
ganjaran yg akan kita dapatkan dari segala
kesulitan yg kita temui dalam usaha kita untuk
melaksanakan niat baik tersebut .
---If forwarding this message will bother you, or
take too much time from you, then don't do it,
but you will not get the reward of it, which is
great. =>

Minggu, 21 Juli 2013

NGAKUNYA CINTA ROSUL, BENER GAK NIH CINTA ??? BUKTIKAN DONG KALAU EMANG CINTA !!!!!

1. Sudah sesering dan sebanyak apa sholawat
kita padanya setiap hari?
Cuma lima kali sehari en itu pun dibaca kala
duduk tasyahud akhir dalam sholat wajib? W-
O-W... pelit buwanget itu mah Sob! Coba deh
ditambah sedikit demi sedikit hingga minimal
100 kali sehari. Yaaa... itung-itung terima kasih
gitu sama beliau. Kalo bukan karena
perjuangannya menegakkan Islam pertama kali,
apa mungkin kita bisa terlahir sebagai Muslim
seperti sekarang? Bisa jadi enggak, Sob!
Heuwww!
Lagian malu buwanget lah sama Allah en para
malaikat-Nya yang bersholawat untuk Rasul.
Beuwh!
"Sesungguhnya Allah dan malaikat-malaikat-
Nya bershalawat untuk Nabi. Hai orang-orang
yang beriman, bershalawatlah kamu untuk Nabi
dan ucapkanlah salam penghormatan
kepadanya.” (Q.S. al-Ahzab: 56).
Allahumma shalliy 'alaa Sayyidinaa Muhammad
wa 'alaa aaliy Sayyidininaa Muhammad...
2. Perkara sunnah beliau yang mana yang
sudah menjadi amalan rutin kita setiap hari?
Apaaah... hingga umur segini masih jalanin
ibadah yang wajib-wajib aja? Ya ampuuun,
masih ngaku cinta Rasul?
Cobain deh Sob sunnah-sunnah beliau yang
keutamaannya dijamin menguntungkan dunia
akhirat! Ada dhuha, tahajjud, shaum Senin-
Kamis, sedekah, juga senyum tulus ke sodara
kita, dllsb. Nah, pilih deh yang paling kita pewe
ngejalaninnya en jadiin amalan unggulan di
hadapan-Nya nanti!
Abu Hurairah berkata: "Rabb kita 'azza wajalla
berfirman kepada para malaikatNya, dan Dia
lebih tahu, "Lihatlah shalat hamba-Ku,
sempurna atau ia kurang." Jika sempurna maka
akan ditulis sempurna, dan jika ada sesuatu
yang kurang darinya, maka Allah berirman,
"Lihatlah, apakah hamba-Ku masih mempunyai
ibadah-ibadah sunnah." Jika ia mempunyai
ibadah-ibadah sunnah, maka Allah berfirman,
"Sempurnakanlah ibadah wajib hamba-Ku yang
kurang dengan ibadah sunnahnya," dan setiap
amalan kalian proses penghitungannya akan
demikian."
3. Sedalam apa pengenalan kita akan siroh
beliau, keluarga, serta para sahabat &
sohabiyah ?
Hayooo ngaku, siapa yang beloman khatam
baca shirah nabawiyah? Siapa juga yang tau
nama-nama istri Rasulullah Shollallalhu'al
aihiwasallam? En taukah kisah dakwah
Rasulullah di Thaif yang ditolak mentah-
mentah tapi dibalas dengan doa oleh beliau?
Yang udah tau... prok prok prok, selamattt!
Ayooo tingkatkan terus wawasan tentang ke-
Rasul-an yang gilang gemilang itu. En... buat
yang belom, masih banyak waktu, Sob!
SEMANGAT! Insyaa Allah semakin kita tau
sejarah hidup beliau, makin besar deh kecintaan
kita pada beliau. Yihaaa!
4. Sudahkah kecintaan kita kepadanya melebihi
kecintaan kita terhadap diri sendiri?
Kok gitu,? Yap, begini ceritanya...
Pada suatu hari Umar bin Khattab berkata
kepada Rasulullah Shollallahu'alaihiwasallam,
"Wahai Rasulullah, sesungguhnya engkau lebih
aku cintai dari segala sesuatu kecuali dari
diriku sendiri." Rasulullah pun menjawab,
"Tidak, demi Allah, hingga aku lebih engkau
cintai daripada dirimu sendiri." Maka
berkatalah Umar, "Demi Allah, sekarang engkau
lebih aku cintai daripada diriku sendiri !” (HR.
Al-Bukhari).
Jadiii... dari kisah Umar di atas, kita belom
dikatakan cinta Rasul kalo belum melebihi rasa
cinta kita pada diri sendiri.
Okeh, jawab dalam hati aja deh ya, Sob.
Sudahkah poin di atas kita amalkan benar-
benar? Mungkin betul, penyebab hinaan
terhadap baginda Rasulullah yang berulang
terus tiap tahun, salah satunya karena kita
yang belum menunaikan konsekuensi dari
mencintai beliau.

LARANGAN MEMUKUL ANAK KECIL YANG SEDANG MENANGIS

Rasulullah SAW bersabda : Janganlah kamu
memukul anak- anak kamu di sebabkan mereka
menangis dalam masa setahun. Karena pada
empat bulan pertama kelahirannya Ia
bersyahadat LAA ILAAHA ILLALLAH. Pada
empat bulan kedua pula ia berselawat ke atas
Nabi SAW Dan pada empat bulan seterusnya
pula ia mendoakan kedua ayah bunda nya.
( H.R. Abdullah Ibnu Umar r.a. )
Baginda Rasulullah SAW menjelaskan bahwa
tangisan anak di waktu kecil pada bulan
pertama adalah tanda ia bertauhid kepada
Tuhan Nya dan empat bulan kedua pula ia
membacakan selawat kepada Nabi nya dan
empat bulan seterus nya ia memohon istighfar
untuk kedua ayah bunda nya.
Rasulullah SAW Bersabda : Anak-anak sebelum
sampai ia baligh maka apa-apa yang di
perbuat nya daripada kebaikan maka di tuliskan
untuknya dan kedua ibu bapaknya.
Dan apa yang di perbuat nya daripada
kejahatan maka tiadalah di tulis untuk nya dan
tidak pula di tulis untuk kedua ibu bapaknya.
Apabila ia telah baligh maka berlakulah yang di
tulis itu atasnya ia itu segala amal baik atau
buruknya. ( H.R.Imam Anas bin Malik r.a.)
Sabda Rasulullah SAW ;"Siapa yang
menyampaikan satu ilmu dan orang membaca
mengamalkannya maka dia akan beroleh
pahala walaupun sudah tiada." (HR. Muslim)

MENIKAH ADALAH....

Bukan sekedar pesta yang riuh oleh kerabat,
relasi penting ,bukan ajang pamer tamu
kehormatan, panggung megah, dekorasi wah
atau pesta yang meriah..
Menikah...
Bukan sekadar membentuk tim kerja untuk
menghasilkan uang untuk membeli segala jenis
harta yang melimpah..
Bukan sekedar sarana belajar memasak,
menjahit bagi istri dan sarana belajar
membetulkan peralatan listrik bagi
suami..
Menikah...
Bukan sekedar menyamakan hobi dan
kegemaran sehingga sampai ada adagium
humor: Kalau dua-duanya doyan musik, berarti
ada gejala bisa langgeng..
Kalau sama-sama suka seafood berarti masa
depan cerah...
(That simple ?!
Menikah bukan sekedar itu…
Menikah berbeda dengan perumpamaan
sepasang sandal, yang hanya punya aspek kiri
dan kanan..
Menikah adalah penyatuan dua manusia.. pria
dan wanita.Dari anatomi saja sudah tidak
sebangun, apalagi urusan jiwa dan hatinya...
So,
Menikah adalah ...
Menyatukan dua isi kepala, dua ide, dua impian
menjadi sesuatu yang besar - Bermakna - tak
hanya untuk kita,pasangan dan keluarga namun
juga untuk orang lain di sekitar.
Menikah adalah...
Memutuskan berlabuh di satu pantai, ketika
ratusan kapal pesiar gemerlap memanggil-
manggil...
Menikah adalah..
Cara meraih sempurnanya agama, hingga
menikah dikatakan sempurna menjalani
setengah dien..
Menikah adalah...
Keberanian untuk menerima segala kelebihan
dan kekurangan pasangan. Memupuk toleransi
tingkat tinggi dan memaklumi pasangan apa
adanya.
Menikah membutuhkan kelapangan hati untuk
melebur kata ‘aku’ dan ‘kamu’ menjadi ‘kita’..
Menikah adalah..
Proses pendewasaan seseorang untuk lebih
berani mengambil sikap dan memutuskan
bahkan untuk urusan terkecil sekalipun.
Kerjasama hebat untuk bergerak, bersinergi
untuk mendapatka tiket surgaNya.
Menikah adalah..
Universitas kehidupan dimana cobaan materi,
hati, iman adalah ujiannya.
Menikah adalah..
Belajar memaafkan dan belajar berkata
“baiklah, itu salahku, akan kucoba
memperbaikinya” .
Belajar berkomunikasi dua arah, dimana kita
tidak berbicara :
” Kamu harus mengerti keinginanku!’, namun
harus berani bicara “aku memahami kamu, aku
memahami apa yang kamu mau dan cita2kan,
mari bersama membangunnya”
Menikah ..
Mengajari kita begitu banyak tentang hidup,
tentang bagaimana mencintai Allah dengan
sempurna melalui kecintaan kita pada
pasangan...

Sabtu, 20 Juli 2013

" TANDA-TANDA DIA JODOH KITA "

1. Berupa keyakinan yang besar untuk menuju
pernikahan tidak bisa tergoyahkan oleh apapun
banyak ujian walau tanpa cinta dan hanya
ta'aruf sesaat.
2. Merasa nyaman dan cocok dengannya, tidak
ada ganjalan berupa rasa tidak cocok dalam
hati, sehingga tiada keraguan untuk menikah.
3. Bisa menjadi diri sendiri tanpa adanya
kepura-puraan atau tanpa sesuatu yang
ditutupi.
4. Ikhlas menerima apa adanya dengan
segalakekurangan dan kelebihan.
5. ALLAH mudahkan segala urusannya walau
harus ada ujian didalamnya.
6. Niat yang lurus dari keduanya hanya
mengharapkan ridho Allah.
7. Ada restu dan do'a dari kedua belah orang
tua.
8. Sebesar apapun ujian jika berjodoh maka
pasti akan bertemu juga di pelaminan.

╰♥╮UNTUK SEBUAH HATI ,,,UNTUKMU YANG DI SANA....╰♥╮

Ku mengenalmu bukan lewat mata...
Lewat jiwa yang tulus aku tahu siapa dirimu....
Bukan harta,bukan jabatan, bukan kedudukan
dan segala apa yang ada pada dirimu yang
mampu meluluhkan hatiku..
Untukmu sebuah hati yang masih kusimpan
rapat dalam relung qalbuku..
Andai cinta mampu kurangkai lewat logika,
tentu diriku mampu memberi cukup alasan tuk
meyakinkanmu..
Andai cinta mampu ku hapus dari relung
hatiku, tentu tak kan membekas lara..
Sungguh..diri ini tak mampu menepis segala
rasa..mau dilabuhkan kepada siapa diri ini tak
pernah meminta..sejatinya hati ini milik_Nya
hanya Dia yang berhak mengatur segalanya..
Untukmu sebuah hati yang belum mampu
kujanjikan apa-apa..
Semoga dirimu memahami, hati ini begitu
mudah terbolak-balik.Akankah cinta ini kan
bertahan untuk selamanya atau hadir menyapa
hanya sesaat saja yang kan melebur seiring
perjalanan masa.
Akankah rasa ini hanya ujian bagi kita, yang
kan pupus manakala taqdir memisahkan kita..
Untukmu sebuah hati yang terangkai dalam
untaian do’a..
Andai dirimu yang Allah pilihkan untuk diriku...
Ingin kubisikkan padamu..diri ini mungkin tak
seindah sebagaimana anganmu yang memiliki
kesabaranAsiah,kelembutan Khadijah,
ketabahan Fatimah dan kecantikan Aisyah.
Namun dengan hadirnya dirimu kuberharap kita
mampu laksana tali yang saling menguatkan.
Demikian pula denganku,semogadiri ini mampu
menerima apapun sosok dirimu dengan
keridhaan.....Aamiin Ya Allah ..

....Ciri - ciri Wanita Soleha...

Pria : Assalamu'alaikum.
Wanita : Wa'alaikumussalam.. ~
Pria : Bagaimana kabarmu hari ini?
Wanita : Alhamdulillah baik.
Pria : Omong-omong boleh tanya nggak nih?
Wanita : Tentu saja boleh. Silahkan, mau tanya
apa?
Pria : Kamu kok cantik banget sih. Udah ada
yang punya belum?
Wanita : Aku udah dimiliki Allah, Ibu dan
Ayahku.
Pria : Mmm maksud aku bukan itu.
Wanita : Oo bukan ya? Emang apa maksudnya?
Pria : Langsung aja deh. Udah punya pacar
belum nih?
Wanita : Alhamdulillah belum.
Pria : Syukurlah kalo gitu. Berarti aku masih
punya kesempatan dan peluang.
Wanita : Maksudnya?
Pria : Mau ga jadi pacar aku?
Wanita : Boleh. Aku mau aja lah.
Pria : Alhamdulillah.. Akhirnya.
Wanita : Tapi ada syaratnya lho..
Pria : Ayo jangan malu-malu. Bilang aja
syaratnya.
Wanita
(1) Kamu harus taat Agama.
(2) Kamu gak boleh dekat-dekat dengan aku.
(3) Kamu gak boleh menyentuhku walau
seujung rambut.
(4) Kamu gak boleh ngajak aku keluar kecuali
ada pendamping dari keluargaku.
(5) Kita ketemunya di rumahku aja dengan
ditemani Ayah, Ibu atau saudaraku.
Pria : Hah? Aku harus penuhi syarat itu semua?
Ga boleh nawar ta?
Wanita : Itu mutlak gak bisa ditawar-tawar lagi.
Bagaimana?
Pria : [diam. lalu pergi tanpa pamit]
Wanita : [senyum]

UCAPKAN ALHAMDULILLAH

☆ Ketika tidak punya uang maka Alhamdulillah
masih diberi nikmat yang lain.
☆ Ketika menderita sakit maka Alhamdulillah
dosa menjadi berkurang,dan pahala serta
kesabaran menjadi bertambah..
☆ Ketika oranglain membenci maka
Alhamdulillah ALLAH telah mengajarkan untuk
memaafkan dan tidak membalasnya dengan
kebencian..
☆ Ketika musibah datang maka Alhamdulillah
artinya ALLAH masih sayang agar iman &
kesabaran meningkat..
☆ Ketika harus kehilangan maka Alhamdulillah
karena itu berarti bahwa ALLAH ingin
mengajarkan keikhlasan dan akan memberi
dengan yang lebih baik..
☆ Ketika diri tiada lagi berdaya maka
Alhamdulillah artinya ALLAH ingin mengajarkan
tawakal..
☆ Ketika hidup kekurangan,maka Alhamdulillah
karena ALLAH memberikan kesempatan untuk
berusaha lebih baik lagi..
☆ Ketika diberi rizqi apa adanya,maka
Alhamdulillah ALLAH masih mencukupi segala
kebutuhan.
☆ Dan ketika satu orang tidak lagi mau
berteman maka Alhamdulillah masih banyak
orang yang lebih membutuhkan..
☆ Dan Alhamdulillah tiada kata yang lebih
indah selain segala puji bagi ALLAH atas
segala nikmat dan karunia NYA..
☆ Karena tiada seorang pun yang dapat
menikmati hidup dalam keadaan apapun
kecuali dengan rasa syukur,karena tiada lagi
yang dapat menghibur diri kita kecuali datang
dari diri kita sendiri dengan senantiasa
mensyukuri apapun adanya..
☆ Dan ingatlah jika satu derita mampu
membuatmu bersedih maka ingatlah masih
banyak kenikmatan yang bisa membuatmu
tersenyum dan bersyukur,dan tetaplah
Husnudzan kepada NYA,Karena sesungguhnya
ALLAH tidak pernah mendzalimi hamba
NYA,maka bersyukurlah..
☆ Karena ALLAH telah berfirman:"Sesu
ngguhnya jika kalian bersyukur,pasti Kami akan
menambah (kenikmatan) kepada kalian
(Qs.Ibrahim: 7)

"24 jam yg berarti "

Ada seorang istri memberikan tantangan
kepada suaminya untuk hidup tanpa dirinya.
Dia minta kepada suaminya untuk tidak ada
komunikasi sama sekali di antara mereka
selama sehari..:'
Si istri berkata kepada suaminya itu, "Bila kamu
bisa melewati itu, aku akan mencintaimu
selamanya". Dan... sang suami pun setuju....
Dia tidak sms / telpon istrinya seharian.
Tanpa dia ketahui bahwa istrinya hanya
memiliki 24 jam untuk hidup, karena dia
terkena kanker..
Keesokan harinya sang suami itu pulang ke
rumah. Air matanya pun tiba2 menetes melihat
istrinya sudah terbaring dengan surat di tangan
yang bertuliskan "Kamu Berhasil Sayang,
bisakah kamu lakukan itu setiap hari.
Don't Ever lost contact with someone you love,
you'll never know what's gonna happen the next
day, or the day after that.. Even a single "hi" or
a "good morning" Before you know that
someone is no longer there....
Ada dua pelajaran yang dapat kita ambil dari
kisah di atas, pertama, umur seseorang adalah
rahasia Tuhan, apakah dia tua, muda, kaya
miskin pasti akan dijemputnya. kedua,
mencintai seseorang haruslah dengan tulus
karena dengan ketulusan membuat cinta lebih
berharga, lebih lebih cinta kita (sebagai
makhluk) kepada sang pencipta cinta itu
sendiri.

CINTA itu seperti menanam sebuah pohon

Jika kita SABAR pohon itu bisa menjadi pohon
yang sangat besar
dan kuat..
Cinta bukan tentang jarak yang memisahkan..
Tapi tentang kepercayaan satu sama lain..
Cinta bukan tentang bagaimana perasaan itu
muncul..
Tapi bagaimana perasaan itu agar tetap utuh...
Lebih baik MENUNGGU orang yang benar-benar
kita harapkan..
Daripada menghabiskan waktu dengan orang
yang tidak tepat..
Karena hidup ini terlalu singkat dan berharga
jika di buang dengan
orang yang TIDAK TEPAT (bukan jodoh kita)...
Sesungguhnya SABAR akan indah jika kita
selalu dekat dgn ALLAH
InsyaAllah..

|♥ ●KETIKA KESUCIAN TERENGGUT● ♥|

◆ Apa lagi yang akan dibanggakan seorang
wanita ketika merelakan kesuciannya direnggut
oleh lelaki yang belum menjadi suaminya atas
nama cinta..
◆ Apa lagi yang akan dihadiahkan seorang
wanita ketika kesuciannya direnggut oleh lelaki
yang belum menjadi suaminya pada malam
pertama pernikahannya.?
◆ Apakah merasa bangga karena telah
mendapatkan cinta seorang lelaki yang telah
berani menodai dan merampas kesuciannnya.?
◆ Padahal...Tidak ada jaminan bahwa lelaki itu
akan menjadi suaminya nanti karna pacarmu
belum tentu jodohmu...
◆ Lalu apa yang akan terjadi jika sewaktu-
waktu dia pergi meninggalkanmu dan berpaling
kepada yang lain.?
◆ Tak ada yang bisa dilakukannya selain
menangis dan terus menangis menyesali
dirinya.Menyesali apa yang telah dilakukannya.
□ Apakah dengan tangisan dan penyesalan
akan mengembalikan semuanya.?
□ Apakah dengan tangisan dan penyesalan
akan mengembalikan kesuciannya.?
□ Tangisan dan penyesalan tak akan mengubah
apapun.
□ Tangisan itu akan terus menghantui
sepanjang hidupmu.
□ Penyesalan itu akan terus terngiang-ngiang
sepanjang hidupmu.
□ Sebelum hal itu terjadi menimpa kita.
□ Belajarlah mawas diri.Belajarlah menjaga
diri.
□ Belajarlah membentengi diri dengan iman.
□ Teguhkan dalam hati,bahwa hanya suamimu
kelak yang berhak mendapatkan kesucian dan
kehormatanmu.
□ Dan yang terpenting,hindari pacaran sebelum
menikah karena pacaran salah satu jalan
dimana wanita sering mengorbankan harga
dirinya karena di butakan oleh cinta dan
termakan rayuan...

5 PERBUATAN YANG AMAT DI SUKAI WANITA

Terkadang Para Suami TidakTahu :
1. Memegang kedua tangannya ... saat ada
keperluan ataupun tidak ... genggaman tangan
membuat wanita akan merasa tenang dan
aman...
2. Menyibakkan rambut yang jatuh menutupi
wajahnya ... wanita akan merasa bahwa dirinya
di perhatikan...
3. Kapanpun saat ia menangis sekalah air mata
dengan ujung jari secara lembut ... wanita akan
merasa amat di sayang ...
4. Katakanlah " Aku Mencintaimu " meskipun
saat dia marah ... wanita akan lembut hatinya,
hilang marahnya bahkan kadang kala ia akan
membalas dengan kata-kata yang sama ...
5. Mencium tangannya, menganggapnya nikmat
dan anugrah luar biasa dari ALLAH katakan
padanya ... bahwa engkau bersyukur karena
ALLAH telah menganugrahkan dirinya
padamu ... wanita akan merasa bahwa ialah
satu-satunya yang ada dalam hatimu ... dan
tidak ada yang lain ...

Jumat, 19 Juli 2013

HATI2 GODAAN SETAN YANG KASAT MATA


Udin : "Neng istriku, puasa kali ini banyak
banget godaannye?"
Neng : "Masa iye Bang..??"
Udin : "Iye, neng...kemaren abang ngojek bawa
penumpang cewe bahenol banget...sambil
tangannye nyikep pinggang abang....tapi abang
singkirin...inget masih puasa.."
Neng : "Alhamdulillah...."
Udin : "Ditegah jalan, tu cewe minta turun
sebentar, abang ngerem, eh tu cewe malah
mepet....abang maju aje, biar gak
nyenggol....inget masih puasa...trus, jalan lagi,
nah pas di tanjakan, tuh cewe mau nyekep
lagi....abang bilang aje, sorry lagi puasa..."
Neng : "hmmm...trus bang..."
Udin : "Sampe di rumahnye, abang disuruh
mampir dan di suguhi air, abang gak
mau....nah, di rumahnye ternyata sepi...katenye
suaminye lagi ke luar kota....trus tuh cewe tarik
abang ke kamar....."
Neng : "trus abang masih inget kalo puasa...."
Udin : "Nah, ntu die Neng....pas diseret ke
kamar....pas banget BEDUK MAGRIB....".
Neng : **Lempar piring ke muka Udin

MUNGKIN DIA AKAN MENJADI JODOHMU

Bismillahirrahmanirrahim ,,
Ketika engkau berada dalam sebuah hubungan
yang diperbolehkan Agama (Ta'Aruf) dan pada
saat engkau :
- Merasa tak berdaya ketika jauh jarak
dengannya..
- Merasa telah mengenal ia dalam waktu yang
lama..
- Ada ikatan batin sehingga bisa merasakan
apa yang ia rasakan..
- Merasa tentram di dekatnya..
- Rahasia apapun aman saat diceritakan
padanya..
- Sesibuk apapun, selalu tercipta waktu untuk
menemaninya..
- Setiap pembicaraan selalu dapat difahami..
- Selalu bertindak apa adanya di depannya..
- Tidak mempedulikan masa lalu masing-
masing dan menerima apa adanya..
InsyaAllah atas izin_Nya..
Dia adalah pasangan terbaik bagimu.
Ya Allah..
Karuniakanlah pasangan yang Terbaik bagi
kami menurut pilihan_Mu...

SHALAT YANG TIDAK DI TERIMA OLEH ALLAH SWT ••


( Orang Islam harus " baca " )
Rasulullah SAW..telah bersabda : " Sesiapa
yang memelihara shalat, maka shalat itu
cahaya baginya, petunjuk dan jalan selamat
dan barangsiapa yang tidak memelihara shalat,
maka sesungguhnya shalat itu tidak menjadi
cahaya, dan tidak juga menjadi petunjuk dan
jalan selamat bagi-Nya." ( Tabyinul Mahaarim )
Rasulullah SAW telah bersabda bahwa : " 10
orang shalatnya tidak di terima oleh Allah SWT
antaranya :
1. Orang lelaki shalat sendiri tanpa membaca
sesuatu..
2. Orang lelaki yang mengerjakan shalat tetapi
tidak mengeluarkan zakat..
3. Orang lelaki yang menjadi imam, padahal
orang yang menjadi makmum membencinya..
4. Orang lelaki yang melarikan diri,
5. Orang lelaki yang minum arak tanpa mau
meninggalkannya ( taubat )..
6. Orang perempuan yang suaminya marah
kepadanya..
7. Orang perempuan yang mengerjakan shalat
tanpa memakai tudung,
8. Imam atau pemimpin yang sombong dan
zalim (menganiaya)..
9. Orang-orang yang suka makan riba..
10. Orang yang shalatnya tidak dapat menahan
dari melakukan perbuatan yang keji dan
mungkar."
Sabda Rasulullah SAW :
" Barangsiapa yang shalatnya itu tidak dapat
menahan dari melakukan perbuatan keji dan
mungkar, maka sesungguhnya shalat itu hanya
menahan kemurkaan Allah SWT dan jauh dari
Allah..
Hassan r.a berkata : " kalau. Shalat kamu itu
tidak dapat menahan kamu dari melakukan
perbuatan mungkar dan keji, maka
sesungguhnya kamu dianggap orang yang tidak
mengerjakan shalat. Dan pada hari kiamat
nanti shalatmu itu akan di lempar kan semua
kearah mukamu seperti satu bungkus kain tebal
yang buruk."
Ya Allah..
Δ Muliakanlah orang yang membaca status ini,
Δ Lapangkanlah hatinya..
Δ Bahagiakanlah keluarganya..
Δ Luaskanlah rezekinya seluas lautan..
Δ Mudahkanlah segala urusannya..
Δ Kabulkanlah cita-citanya..
Δ Jauhkanlah dari segala musibah..
Δ. Jauhkanlah dari segala penyakit Fitnah,
prasangka keji, berkata kasar, dan mungkar..
•• Dan dekatkanlah jodohnya untuk orang yang
me-like dan membagikan status ini•• "Aamiin"

Sabtu, 13 Juli 2013

KEISTIMEWAAN HATI WANITA

JIka seorang Wanita benar-benar sudah jatuh
hati kepada seseorang.
JIka seorang Wanita benar-benar sudah
menyayangi seseorang.
Maka dia akan menghabiskan banyak waktu
untuk selalu mengingat orang yang
disayanginya.
Dan tak jarang seorang wanita akan rela
berkorban apa saja demi orang yang
dicintainya.
Maka tak salah jika ada sebuah ungkapan :
"SESIBUK APAPUN SEORANG WANITA, DIA
TAKKAN PERNAH LUPA UNTUK MEMIKIRKAN
SERTA MENGINGAT ORANG YANG DIA
SAYANGI."
Itulah istimewanya kaum wanita yang begitu
jarang dimiliki kaum lelaki.
Ada sedikit pesan bijak untukmu wahai kaum
Lelaki :
Jika engkau telah memiliki hati seorang wanita.
Jika engkau telah memiliki cinta seorang
wanita.
Maka jagalah hati dan perasaannya.
Maka jagalah ketulusan kasih sayangnya.
Maka jagalah untuk memuliakan hidupnya.
Maka jagalah kehormatannya.
Berusahalah untuk tidak menyia-nyiakan cinta
dan kasih sayangnya.
Buatlah hidupnya merasa lebih berarti ketika
bersamamu.
Buatlah hidupnya merasa lebih bahagia ketika
bersamamu.
Karena itulah yang akan membuat wanita
merasa tenteram hatinya.
Apapun serta bagaimanapun keadaannya.
Dia tetap punya hak untuk mendapatkan kasih
sayang serta hidup bahagia bersamamu.

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Hot Sonakshi Sinha, Car Price in India | batu akik | vsi